kievskiy.org

Wanita Terlindas Bus hingga Tewas, Anies Baswedan dan Direksi Transjakarta Diminta Tanggungjawab

 Proses evakuasi korban TA yanb terlindas bus TransJakarta.
Proses evakuasi korban TA yanb terlindas bus TransJakarta. /Instagram.com/ @warungjurnlis

PIKIRAN RAKYAT - Seorang wanita meninggal dunia dalam kecelakaan di Halte Bus Transjakarta di Kramata Sentiong, Jakarta Pusat. 

Atas peristiwa ini, Anggota Komisi B dari Fraksi PDIP DPRD Jakarta Golbert Simanjuntak meminta Gubernur Anies Baswedan dan jajaran direksi PT Transportasi Jakarta  Transjakarta) bertanggung jawab.

"Direksi dan Gubernur ikut bertanggungjawab atas tewasnya penumpang tersebut," katanya dalam keterangan resmi, Senin 18 Juli 2022.

Gilbert menututkan kecelakaan maut sering terjadi di Transjakarta. Anehnya menurut dia peristiwa kecelakaan di Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) itu merupakan peristiwa yang lumrah terjadi.

Baca Juga: Zaskia Gotik Depresi, Perselingkuhan Sirajuddin dengan Veranosiliyana Sudah Terjadi Sejak Hamil Anak Pertama

Dia pun mengkritik layanan yang ada di PT Transjakarta. Dia juga mengungkap pesepeda yang juga menjadi korban kecelakaan.

Rekomendasi KNKT atas kejadian kecelakaan berkali-kali sebelumnya terkesan tidak berdampak bagi Transjakarta.

"Anehnya ini seakan sesuatu yang lumrah, karena bukan keluarganya Direksi atau Gubernur," tuturnya.

Sebelumnya, PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) masih menunggu hasil penyelidikan pihak yang berwajib atas kecelakaan yang terjadi di Halte Keramat Sentiong, Jakarta Pusat pada Sabtu, 16 Juli 2022.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat