kievskiy.org

Wagub DKI Ahmad Riza Klarifikasi Soal Mobil Patroli yang Tutup Zebra Cross di Lokasi Citayam Fashion Week

Mobil patroli polisi menutup akses zebra cross di kawasan Citayam Fashion Week.
Mobil patroli polisi menutup akses zebra cross di kawasan Citayam Fashion Week. /TikTok /@bacpackerams.

PIKIRAN RAKYAT – Belum lama ini, ajang viral Citayam Fashion Week kembali jadi perbincangan publik lantaran diisukan telah ditutup.

Hal tersebut berdasarkan sebuah video yang memperlihatkan saat sejumlah mobil patroli memblokade zebra cross yang menjadi tempat berlangsungnya peragaan busana Citayam Fashion Week .

Video soal penutupan zebra cross di lokasi Citayam Fashion Week itu diunggah oleh akun TikTok dengan username @backpackerams pada Selasa, 26 Juli 2022.

Melihat adanya penutupan itu, sang pemilik akun pun mempertanyakan apakah ajang yang sedang viral tersebut telah ditutup oleh pemerintah.

Baca Juga: Viral Video Mobil Patroli Memblokade Zebra Cross di SCBD, Netizen: Apakah Citayam Fashion Week Tutup?

“Apakah Citayam Fashion Week tutup?” ujar akun tersebut, dikutip dari @bacpackerams, Rabu, 27 Juli 2022.

Berdasarkan video itu terlihat bahwa sejumlah mobil dari kepolisian sudah bersiap dan standby di lokasi Citayam Fashion Week sejak matahari masih bersinar.

“Mobil polisi sudah standby,” kata akun itu.

Setelah itu, sejumlah mobil patroli lainnya dari Kepolisian juga telah berjaga-jaga di pinggiran jalan SCBD.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat