kievskiy.org

Akui Berbohong, Bharada E Sebut Kronologi Penembakan Brigadir J Adalah Rekayasa

Sosok Bharada E.
Sosok Bharada E. /Antara/M Risyal Hidayat

PIKIRAN RAKYAT - Kuasa hukum Bharada Richard Eliezer atau Bharada E, Deolipa Yumara mengatakan bahwa kronologi penembakkan Brigadir J atay Nofriansyah Yosua Hutabarat yang disampaikan ke publik adalah rekayasa.

Deolipa mengatakan bahwa Bharada E yang awalnya menembak Brigadir J dalam upaya membela diri di rumah eks Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambo adalah rekayasa.

Deolipa juga mengatakan bahwa kronologi yang disampaikannya kepada masyarakat sejauh ini adalah skenario.

"Kronologi kejadian itu yang disampaikan ke publik itu kronologi kejadian yang direkayasa. Artinya, secara kasar atau secara jelaspun itu dibikinkan skenario untuk diperbuat seolah-olah ada kejadian bela paksa,” ujar Deolipa.

Baca Juga: Alasan Polisi Tetapkan Brigadir RR sang Ajudan Nyonya Sambo sebagai Tersangka Kematian Brigadir Yosua

Menurut Deolipa, kliennya kini sudah mulai terbuka dan berserah diri kepada Tuhan. Sehingga, Bharada E mau menceritakan yang sebenarnya.

"Akhirnya dia terbuka mata hatinya dan dia mulai plong mulai merasa nyaman, mulai merasa tenteram, dan karena dia berpasrah sama Tuhan, ya sudah,” tuturnya.

“Dia kemudian menceritakan apa yang sebenarnya terjadi melalui hati nuraninya apa yang sebenarnya terjadi pada masa-masa kemarin," katanya.

Baca Juga: Malam-malam Sule Telepon Riesca Rose Saat Nathalie Holscher ke Singapura, Pegawai Dapat Uang Tutup Mulut

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat