kievskiy.org

Ahli Biologi di Indonesia Diminta Ikut Berperan dalam Pembangunan IKN yang Ramah Lingkungan

Ilustrasi IKN di Kalimantan Timur. Nantinya peran pakar biologi dibutuhkan dalam pembangunan IKN, seperti membantu menentukan jenis pohon yang efektif ditanam di perkotaan.
Ilustrasi IKN di Kalimantan Timur. Nantinya peran pakar biologi dibutuhkan dalam pembangunan IKN, seperti membantu menentukan jenis pohon yang efektif ditanam di perkotaan. /Antara/Bayu Pratama S Antara/Bayu Pratama S

PIKIRAN RAKYAT - Rancangan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) terus diproses yang menyesuaikan dengan konsep kota hutan ramah lingkungan.

Karena konsep kota hutan alias forest city, Otorita IKN mengungkap permintaan untuk para ahli biologi di Indonesia ikut ambil peran dalam pembangunannya.

Dengan bantuan para ahli biologi, pembangunan IKN akan mengedepankan inovasi yang bisa mencegah timbulnya permasalahan lingkungan di masa depan.

Baca Juga: Tangisan Istri Ferdy Sambo di Kamar Bikin Pak RT Khawatir, Ditanya Tidak Menjawab

Hal ini disampaikan Tim Ahli Tim Transisi Otorita IKN, Wicaksono Sarosa saat ikut Seminar Nasional bertajuk 'Kontribusi Biologi dalam Pembangunan Ibu Kota Nusantara Berkelanjutan' di Balai Senat UGM pada Rabu, 10 Agustus 2022.

"Otorita IKN sangat mengharapkan masukan dari berbagai bidang ilmu, termasuk biologi agar IKN benar-benar menjadi kota yang ramah lingkungan," ucapnya mengungkapkan pernyataan, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara News.

Lebih lanjut, peran pakar biologi dibutuhkan dalam pembangunan IKN, seperti membantu menentukan jenis pohon yang efektif ditanam di perkotaan.

Baca Juga: Ketua RT Beberkan Kondisi Putri Candrawathi Usai Ferdy Sambo Jadi Tersangka: Baik-Baik Saja Tapi...

Dalam hal ini, pohon yang ditanam sebaiknya dapat menyerap karbon dan menciptakan iklim mikro.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat