kievskiy.org

Kapal KM Sida Rahayu 3 Ditemukan di Jakut Usai 6 Hari Pencarian, Begini Nasib 8 ABK yang Hilang

4 ABK yang selamat dalam kecelakaan Kapal KM Sida Rahayu 3.
4 ABK yang selamat dalam kecelakaan Kapal KM Sida Rahayu 3. /Instagram/@basarnas_jabar

PIKIRAN RAKYAT - Kapal KM Sida Rahayu 3 akhirnya ditemukan setelah dilakukan proses pencarian selama 6 hari terakhir.

Sekitar pukul 10.00 WIB, KN SAR Wisnu menerima informasi dari Satpolair Muara Baru bahwa posisi KM Sida Rahayu 3 berada di Pelabuhan Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara.

Kapal yang terbalik di perairan Laut Jawa tersebut dilaporkan sudah berada dalam keadaan kembali ke posisi normal di pelabuhan.

Setelah menerima informasi itu, Tim SAR Gabungan langsung melakukan pengecekan ke Pelabuhan Muara Baru.

Baca Juga: Bukan Poligami, Kemenkes akan Bagikan Kondom di Jawa Barat Demi Cegah HIV AIDS

“Pukul 10.15 WIB Tim SAR Gabungan bergerak menuju Muara Baru untuk memastikan keberadaan KM Sida Rahayu,” ucap Kepala Seksi Operasi dan Siaga Kantor SAR Bandung, Supriono.

Dia menuturkan bahwa berdasarkan hasil penggalian informasi, KM Sida Rahayu 3 ditemukan dan ditarik oleh KM Hasil Anugerah 2 pada Selasa, 30 Agustus 2022 lalu dari posisi kapal yang terbalik di Muara Bungin.

Selanjutnya, KM Hasil Anugerah pada Rabu, 31 Agustus 2022 mengembalikan posisi KM Sida Rahayu 3 dalam posisi normal.

Setelah itu, dilakukan penarikan terhadap kapal tersebut hingga pada Kamis, 1 September 2-2022 pukul 3.00 WIB dini hari tadi KM Sida Rahayu 3 tiba di Gedung Pompa Muara Baru, Jakarta.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat