kievskiy.org

Deretan Perwira Polri yang Terseret Kasus Pembunuhan Brigadir J dan Tugasnya

Potret Brigadir J.
Potret Brigadir J. /ANTARA/Wahdi Septiawan ANTARA/Wahdi Septiawan

PIKIRAN RAKYAT- Kasus pembunuhan Brigadir J, kembali menyeret ke enam perwira Polri menjadi tersangka.

Hal ini dikarenakan adanya tindakan Obstruction Of Justice, yang artinya menghalang-halangi proses penyidikan.

Dua diantara Perwira Polri tersebut diberhentikan secara tidak hormat melalui hasil sidang kode etik Polri.

Keenam tersangka Perwira Polri adalah Brigjen Hendra Kurniawan, yang berperan melarang keluarga Brigadir J untuk melihat jenazah.

Baca Juga: Brigadir J Ditembak Tiga Orang, Komnas HAM Jelaskan Dugaan Itu dari Benturan Keterangan Tersangka

Lalu selanjutnya ada Kombes Agus Nurpatria yang sengaja memberi perintah untuk menghalang-halangi penyidikan.

Nama tersangka selanjutnya adalah AKBP Arif Rahman Arifin, yang peranannya adalah menginstruksikan pemindahan transmisi.

Deretan perwira polisi yang terlibat dalam kasus pembunuhan Brigadir J.
Deretan perwira polisi yang terlibat dalam kasus pembunuhan Brigadir J.

Selanjutnya ada AKP Irfan Widyanto yang berperan melakukan penggantian Digital Voice Recorder (DVR) CCTV.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat