kievskiy.org

Viral Video SPBU Dijaga Polisi, Netizen: Ribet Banget Isi Bensin Sekarang!

Beredar video viral di TikTok yang memperlihatkan sejumlah petugas polisi berjaga di sebuah SPBU.
Beredar video viral di TikTok yang memperlihatkan sejumlah petugas polisi berjaga di sebuah SPBU. /TikTok/@zaharafirda976

PIKIRAN RAKYAT - Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) naik sejak Sabtu, 3 September 2022 lalu.

Kenaikan BBM ini diumumkan oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Arifin Tasrif dalam Konferensi Pers Presiden Jokowi dan Menteri terkait pengalihan subsidi BBM.

Seperti diketahui, harga BBM Pertalite sebelumnya mencapai Rp7.650 per liter dan saat ini mencapai angka Rp10.000 per liter.

Baca Juga: Polri Sayangkan Sikap Putri dan Sambo Terkait Laporan Pelecehan Seksual: Harus Didukung Alat Bukti!

Sedangkan BBM Solar sebelumnya mencapai Rp5.150 per liter dan naik hingga Rp6.800 per liter.

Hal ini membuat masyarakat berbondong-bondong membeli BBM bersubsidi meskipun harga BBM tersebut sudah meningkat.

Kemudian, beberapa waktu lalu viral beberapa pom bensin dijaga oleh anggota polisi.

Baca Juga: Hari Pelanggan Nasional 2022, bank bjb Terus Hadirkan Pelayanan Terbaik bagi Pelanggan

Video tersebut diunggah oleh salah satu akun TikTok zaharafirda976 yang memperlihatkan anggota polisi sedang menjaga pom bensin.

Dalam video tersebut petugas SPBU sedang melakukan scan kode QR yang bisa digunakan untuk para pengguna mobil untuk mendapatkan BBM subsidi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat