kievskiy.org

Update Korban Tragedi Kanjuruhan, Kadiv Humas Polri: Jumlah Total Korban 705 Orang

Korban  peristiwa Tragedi Kanjuruhan.
Korban peristiwa Tragedi Kanjuruhan. /Antara Foto/ Zabur Karuru ANTARA FOTO

PIKIRAN RAKYAT - Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo menyampaikan perkembangan terbaru data korban di peristiwa Tragedi Kanjuruhan.

Dedi Prasetyo menyatakan bahwa total terdapat 705 orang korban dengan rincian 131 tewas, 23 orang luka berat, dan 551 orang luka ringan, data yang dirilis pada Sabtu, 8 Oktober 2022 pukul 09.00 WIB.

“Jumlah total korban 705 orang. Terdiri dari korban meninggal dunia sebanyak 131 orang dan korban luka sebanyak 574 orang,” ujarnya dikutip dari PMJ News.

Ia mengatakan untuk saat ini korban luka yang masih menjalani perawatan di Rumah Sakit adalah 36 orang dari sebelumnya 60 orang.

Baca Juga: TGIPF Lakukan Investigasi Tragedi Kanjuruhan, Datangi Sejumlah Pihak untuk Cari Titik Terang

Berikut rincian korban luka yang masih menjalani rawat inap di Rumah Sakit
1. Sebanyak 14 orang dirawa di RSUD Dr. Saiful Anwar
2. Sebanyak 6 orang dirawat di RSUD Kanjuruhan
3. Sebanyak 3 orang dirawat di RS Bhayangkara Hasta Brata
4. Sebanyak 1 orang dirawat di RSI Aisyiyah
5. Sebanyak 4 orang dirawat di RS Wava Husada
6. Sebanyak 2 orang dirawat di RST Soepraoen
7. Sebanyak 1 orang dirawat di RS UNISMA
8. Sebanyak 2 orang dirawat di RSI Gondang Legi
9. Sebanyak 3 orang dirawat di RS Hermina

Angka korban tewas dalam peristiwa Tragedi Kanjuruhan menewaskan adalah yang paling tinggi kedua dalam sejarah sepak bola. Peristiwa itupun menjadi sorotan dunia sejak tragedi terjadi.

Laga Arema FC vs Persebaya sebetulnya berlangsung kondusif hingga wasit meniup peluit berakhirnya pertandingan. Skor akhirnya 2-3 untuk kemenangan Persebaya.

Sejumlah suporter Arema FC yang kecewa karena tim kesayangannya kalah, turun dari atas tribun menuju area lapangan.

Baca Juga: Puing Tembok MTsN 19 Diamankan Petugas untuk Diuji, Penyebab Roboh Masih Diteliti

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat