kievskiy.org

Sosok Adzra Nabila di Mata Rektor IPB: Almarhumah Anak yang Sangat Baik

Kolase foto mahasiswi IPB Adzra Nabila yang ditemukan di Jembatan Besi Tambora, Jakarta Barat, Minggu 16 Oktober 2022.
Kolase foto mahasiswi IPB Adzra Nabila yang ditemukan di Jembatan Besi Tambora, Jakarta Barat, Minggu 16 Oktober 2022.

PIKIRAN RAKYAT - Jenazah mahasiswi Institut Pertanian Bogor (IPB) Adzra Nabila yang terseret arus di Kota Bogor akhirnya ditemukan oleh tim SAR gabungan pada Minggu, 16 Oktober 2022 sekitar pukul 8.00 WIB.

Rektor IPB Arif Satria pun menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Adzra yang kini sudah ditemukan.

Arif mengakui bahwa mahasiswi semester 5 Program Studi Ekowisata Sekolah Vokasi IPB itu merupakan orang yang baik dan disukai teman-temannya.

Baca Juga: Mahasiswi IPB yang Terseret Banjir Berhasil Ditemukan di Jakarta

"Almarhumah anak yang sangat baik dan disenangi teman-temannya. Allah telah memanggil Adzra dan tentu kami sangat kehilangan. Namun kita harus ikhlas melepas kepergian Almarhumah teriring doa semoga husnul khotimah dan terus mengalir pahalanya atas amal baiknya selama ini," kata Arif.

Ia juga mendoakan agar pihak keluarga korban tetap tabah dan ikhlas serta senantiasa terus berdoa untuk Adzra.

Lebih lanjut, rektor IPB itu pun mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Tim SAR gabungan, Basarnas, Polri, TNI, Pemkot, dan Pemkab Bogor, serta pihak-pihak lain yang tidak berhenti berusaha mencari Adzra.

Baca Juga: Anies Baswedan Ziarah ke TPU Rorotan di Hari Terakhir Menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta

Ucapan terima kasih juga ia sampaikan kepada Pemprov DKI dan Polda Metro Jaya yang sudah membantu pencarian.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat