kievskiy.org

Pabrik Oli Palsu di Jawa Tengah Digeruduk, Polisi: Omzetnya Sekitar Rp11,5 Miliar

Ilustrasi oli palsu.
Ilustrasi oli palsu. /Pixabay/Vacho

PIKIRAN RAKYAT - Sebuah pabrik di Jawa Tengah digerebek jajaran Polri melalui Ditreskrimsus Polda Jawa Tengah (Jateng) lantaran diduga memproduksi oli palsu.

Pabrik tersebut tersebar di tiga lokasi di antaranya terletak di Demak dan Kota Semarang.

Dari operasi penggerebekan, polisi mengamankan dua tersangka berinisial AM (40) dan DKA (41).

Setelah ditelusuri, pabrik ini diduga membuat oli menggunakan campuran bahan olahan yang ditambah zat adiktif dan pewarna.

Baca Juga: Mengenal Penyakit Ginjal Menurut Medis, Fungsi Organnya hingga 5 Tahapan Gagal Ginjal 

Bahayanya, oli palsu tersebut bisa saja merusak mesin kendaraan bermotor.

Wilayah pendistribusian barang dari pabrik oli palsu itu dilaporkan meliputi Jawa Tengah dan Kalimantan.

Dari praktik penjualan oli palsu, tersangka meraup omzet hingga Rp960 juta per bulan.

Baca Juga: Dorong Penetapan Status KLB Penyakit Gagal Ginjal Akut, Epidemiolog: Masalah Jiwa, Kita Kecolongan 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat