kievskiy.org

Investasi IKN Belum Laku, Pengamat Curiga Jokowi Bakal Obral Aset di Jakarta

Ilustrasi Jakarta.
Ilustrasi Jakarta. /Pixabay/yanuar wijaya

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dicurigai akan mengobral aset di Jakarta berkaitan dengan kondisi investasi di IKN (Ibu Kota Negara) di Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur.

Hingga saat ini, investasi di IKN masih sepi peminat meskipun sejumlah klaim telah diberikan pemerintah.

Pada awal digemborkannya IKN, pemerintah mengabarkan jika akan mendapatkan investasi dari SoftBank.

Namun, tidak lama setelah pemerintah mengabarkan investasi tersebut, SoftBank justru mundur.

Baca Juga: Kurang dari 3 Menit Tumbangkan Petarung Korsel, Jeka Saragih Lolos Ke Final Road To UFC

Setelah SoftBank, pemerintah kembali mengumumkan akan mendapatkan investor dari Timur Tengah. Namun, hingga saat ini, hal tersebut juga masih belum jelas.

Belum lama ini, pemerintah mengumkan jika Tony Blair tertarik untuk berinvestasi di IKN, tetapi kabar tersebut juga belum jelas.

Selain klaim, Jokowi juga melakukan pemasaran mengenai IKN untuk menarik minat investor.

"Saya katakan bahwa Presiden sudah menyadari bahwa ini tidak mungkin diwujudkan. Cuma tidak ada jalan lain adalah kekuatan politik dan kekuasaan yang digunakan untu mewujudkan tersbut. Namun ingat, pemaksaan kepada orang yang punya uang tidak mungin bisa dilakukan," kata mantan sekretaris Kementerian BUMN, Muhammad Said Didu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat