kievskiy.org

Ragam Batik Sulawesi Tengah, Salah Satunya yang Dipakai Elon Musk di Acara B20

Ilustrasi batik.
Ilustrasi batik. /Pixabay/MahmurMarganti

PIKIRAN RAKYAT - Pemandangan menarik terlihat dalam acara KTT Business 20 (B20) saat Elon Musk hadir sebagai pembicara mewakili komunitas bisnis global.

KTT B20 adalah forum dialog resmi yang masuk dalam salah satu rangkaian acara G20 yang akan digelar di Bali pada 15 November 2022 mendatang.

Dalam kesempatan itu, CEO Tesla Motors, Elon Musk, berbicara mengenakan batik berwarna hijau yang diketahui berasal dari Sulawesi Tengah.

Ketua Dewan Pertimbangan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, Anindya Bakrie selaku pewawancara Elon Musk mengatakan bahwa batik yang dikenakan orang terkaya nomor satu di dunia itu berasal dari sebuah desa kecil di Sulawesi Tengah.

Baca Juga: Apa Itu G20? Berikut Penjelasan Seputar Negara Anggota, Sejarah, Perkembangan, dan Alur Kerjanya

Pengiriman batik langsung dilakukan dari Indonesia ke Amerika Serikat khusus buat Elon Musk. Mengetahui itu, Musk pun memberikan pujian kepada pakaian yang dikenakannya.

“Terima kasih, ini bagus, saya menyukainya,” kata Musk, saat hadir secara virtual di KTT B20 seperti diberitakan sebelumnya.

Ternyata selain yang dipakai Elon Musk, Sulawesi Tengah memang dikenal sebagai pembuat batik dengan berbagai motif, terutama di daerah Palu.

Batik Palu dikenal sebagai Batik Bomba. Berpikiran terbuka dan menerima perbedaan sudah menjadi ciri khas masyarakat di daerah tersebut. Sikat itu tercermin dalam batik Bomba.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat