kievskiy.org

Ternyata 1 Jenazah Keluarga Tewas di Kalideres Meninggal sejak Mei 2022, Isi HP Milik Mayat Jadi Sorotan

Rumah empat orang yang tewas di Kalideres, Jakarta Barat telah dipasangi garis polisi.
Rumah empat orang yang tewas di Kalideres, Jakarta Barat telah dipasangi garis polisi. /Antara/Walda Marison Antara/Walda Marison

PIKIRAN RAKYAT – Pihak kepolisian menemukan fakta baru terkait kasus tewasnya satu keluarga di kawasan Kalideres, Jakarta Barat beberapa waktu lalu.

Berdasarkan keterangan dari Dirreskrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Hengki Haryadi diketahui bahwa salah satu anggota keluarga itu telah tewas sejak hampir enam bulan lalu atau tepatnya pada 13 Mei 2022.

Hal tersebut diketahui melalui kesaksian salah satu saksi yang merupakan petugas koperasi simpan pinjam (KSP).

Baca Juga: Profil Rudy Choirudin, Pembawa Acara Kuliner Terkenal Era 1990-an

"Di mana salah satu nomor ini, kita telusuri, kita ambil keterangan saksi, akhirnya kita memperoleh tiga orang saksi penting dalam proses penyelidikan kami," kata Hengki, dikutip pada Selasa, 22 November 2022.

“Ternyata satu orang ini adalah mediator jual beli rumah, kami tidak sebutkan namanya,” ujarnya melanjutkan.

Diketahui, petugas KSP tersebut mengetahui kematian salah satu anggota keluarga itu saat akan melakukan proses gadai sertifikat rumah tempat kejadian perkara (TKP).

Baca Juga: Google Maps di Jawa Barat Mendadak Berwarna Merah, Ada Apa?

Hengki menjelaskan bahwa rumah yang menjadi lokasi penemuan empat jenazah yang masih dalam satu keluarga itu pun diketahui akan dijual dengan harga Rp1,2 miliar.

Menurut Hengki, adik dari Rudyanto Gunawan yaitu Budyanto Gunawan aktif berkomunikasi dengan salah satu petugas KSP.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat