kievskiy.org

Rizal Ramli Sindir Pemimpin 'Rambut Putih' yang Disebut Jokowi: Pangeran TikTok, Boro-Boro Mikir Rakyat

Presiden Jokowi menghadiri kegiatan Nusantara Bersatu di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu, 26 November 2022.
Presiden Jokowi menghadiri kegiatan Nusantara Bersatu di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu, 26 November 2022. /Antara/Melalusa Susthira K

PIKIRAN RAKYAT - Ekonom senior Rizal Ramli menyindir 'kriteria' calon presiden yang disebutkan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Sebelumnya, Presiden Jokowi menyebutkan ciri-ciri pemimpin yang benar-benar memikirkan rakyatnya bisa dilihat dari penampilan.

Pernyataannya itu disampaikan saat pergelaran acara silaturahmi nasional "Nusantara Bersatu" yang digelar oleh gabungan Relawan Jokowi di Stadion GBK, Jakarta, Sabtu 26 November 2022.

Jokowi menyebutkan ciri-ciri pemimpin yang memikirkan rakyat adalah penuh dengan keriput dan berambut putih.

"Keliatan banyak kerutan di wajahnya karena mikirin rakyat, ada juga yang mikirin rakyat sampai rambutnya putih semua. Jadi pemimpin yang mikirin rakyat itu keliatan dari penampilannya," kata Jokowi.

"Kalau wajahnya 'cling' bersih, tidak ada kerutan di wajahnya hati-hati," ucapnya menambahkan sambil berkelakar.

Baca Juga: Beda Pelatih Timnas Inggris Diungkap, Marcus Rashford Seolah Ada di Tim Baru

Rizal Ramli pun bertanya-tanya mengenai sosok yang diduga 'diiklan-kan' Presiden Jokowi itu.

Namun banyak berspekulasi, ucapan Jokowi itu mengarah kepada Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat