kievskiy.org

Langsung Dioperasi, Jari Kelingking Bayi di Palembang yang Terpotong Disebut Bisa Tersambung Lagi

 Ilustrasi bayi.
Ilustrasi bayi. /Pixabay/jarmoluk

PIKIRAN RAKYAT – Tragedi jari bayi putus usai digunting oleh seorang perawat masih menyita perhatian publik. Hal itu menimpa balita 8 bulan berinisial AR di Rumah Sakit Muhammadiyah Palembang pada Jumat, 3 Februari 2023 lalu.

Orangtua korban yang syok langsung meminta pertanggungjawaban dari pihak rumah sakit. Pihak rumah sakit disebut langsung melakukan tindakan operasi untuk menangani jari balita tersebut.

Setelah tiga hari pascaoperasi, pihak rumah sakit membuka perban korban pada Senin, 6 Februari 2023 kemarin. Disebutkan bahwa jari bocah tersebut kemungkinan besar akan tersambung kembali.

Bentuk pertanggungjawaban dari pihak rumah sakit adalah menempatkan korban di kamar VIP setelah operasi. Mereka juga akan memastikan korban pulih sepenuhnya, sebelum memulangkan balita tersebut.

Baca Juga: Jari Kelingking Bayinya Nyaris Putus, Ibu Korban Sempat Ingatkan Perawat Agar Tak Pakai Gunting Besar

“Kalau dari hasil kami tadi membuka, dan si bapak dari pasien ini sudah langsung kita temukan, itu Insya Allah ada untuk baik. Tapi memang rumah sakit tidak akan memulangkan sebelum full sembuh,” ucap dr. Susi selaku Wakil Direktur Pelayanan Rumah Sakit Muhammadiyah Palembang.

“Iya Insya Allah (tersambung),” katanya menyambung, dikutip dari YouTube dr. Richard Lee, MARS.

Suparman, ayah AR, langsung melaporkan kejadian yang menimpa anaknya itu ke Polrestabes Palembang. Dia bahkan meminta bantuan hukum pada pengacara kondang Hotman Paris.

Kendati demikian, pihak rumah sakit masih melakukan mediasi agar kasus ini tidak perlu dibawa ke ranah hukum. Pasalnya mereka mengakui bahwa perawat DN adalah pegawai senior, dan sudah memiliki kemampuan mumpuni.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat