kievskiy.org

Kondisi Terkini David Setelah Sepekan Dianiaya Mario Dandy

David (17) saat dikunjungi Ketua Umum GP Ansor Gus Yaqut.
David (17) saat dikunjungi Ketua Umum GP Ansor Gus Yaqut. /Instagram/@gusyaqut

PIKIRAN RAKYAT - Sepekan berlalu setelah penganiayaan yang dialami oleh putra pengurus GP Ansor, Cristalino David Ozora atau yang akrab disapa David (17).

David dianiaya oleh anak eks pejabat pajak, Mario Dandy Satrio (20) saat sedang bermain di rumah temannya di kawasan perumahan daerah Pesanggrahan, Jakarta Selatan pada Senin, 20 Februari 2023. Latar belakang penganiayaan tersebut diketahui akibat aduan dari mantan kekasih David yang kini dekat dengan Mario Dandy.

Berdasarkan kronologi yang diungkap oleh Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi, David dianiaya dengan cara dipukul dan ditendang berkali-kali di bagian perut dan kepalanya. Akibat pukulan dan tendangan yang dilayangkan padanya ini, David mengalami koma selama beberapa hari.

Sepekan berlalu, ayah David, Jonathan Latumahina mengungkap kondisi putranya saat ini melalui akun media sosial Twitternya @seeksixsuck pada Senin, 27 Februari 2023.

Baca Juga: Ayah D Singgung Keterlibatan Kekasih Mario Dandy: Berkasnya Sudah Lengkap, Kita Tunggu Kejutannya

Saat ini David belum sadarkan diri, tapi kondisinya mulai menunjukkan kemajuan yang positif. David masing memerlukan alat cuff tracheostomy untuk membantunya bernapas.

Kondisi david saat ini masih belum sadar tapi progresnya sangat positif. Alat penunjang kesehatan saat ini tinggal cuff tracheastomy, dibuatkan lubang nafas langsung ke paru2 melalui pangkal leher. Terimakasih doa2nya untuk david,” cuit Jonathan dikutip pada Senin, 27 Februari 2023.

Belakangan diketahui bahwa David mengalami Diffuse Axonal Injury, yakni kondisi cedera trauma pada otak yang dapat mempengaruhi fungsi otak. Jenis cedera ini biasanya terjadi bila adanya pergeseran otak yang cepat di dalam tengkorak sehingga menyebabkan serabut saraf merenggang atau bahkan robek.

Baca Juga: Gunakan Potret David Gadgetin, Media Internasional Salah Pasang Foto Saat Beritakan Kasus Mario Dandy

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat