kievskiy.org

Megawati Tak Hadiri Silaturahmi Ketum Parpol bersama Jokowi, PAN selaku Tuan Rumah Buka Suara

Ketum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.
Ketum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri. /Antara/Akbar Nugroho Gumay

PIKIRAN RAKYAT – Ketua Umum (Ketum) PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri tidak hadir dalam acara Silaturahmi bersama Presiden RI pada Minggu, 2 April 2023. Partai Amanat Nasional (PAN) sebagai tuan rumah memberikan tanggapan terkait.

Dalam agenda yang berlokasi di Kantor DPP PAN, Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto memastikan sosok Megawati Soekarnoputri absen alias tidak mengindahkan undangan.

Dijelaskan bahwa Megawati saat ini sedang berada di luar negeri untuk acara lain, sehingga kata Yandri, Ketum PDIP itu berhalangan untuk hadir. Dia mengaku tak yakin partai berlambang banteng moncong putih itu mengirimkan wakilnya.

Hal ini lantaran, imbuhnya, agenda silaturahmi bersama Presiden RI itu merupakan pertemuan khusus antar-ketum partai politik (parpol).

Baca Juga: Piala Dunia U20 Batal Digelar di Indonesia, Jokowi: Pusing Saya Dua Minggu Ini Gara-gara Bola

"Bu Mega lagi di luar negeri. Saya nggak tahu diwakili atau enggak karena ini pertemuan setingkat ketua umum parpol," kata Yandri di Kantor DPP PAN, Jakarta, Minggu, 2 April 2023.

Yandri menguraikan, agenda pertama dalam Silaturahmi Ramadhan tersebut adalah salat zuhur berjamaah bersama Presiden RI. Setelahnya baru dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan sebagai tuan rumah.

Kemudian ada sesi siraman rohani dari pemimpin Pondok Pesantren Ora Aji Miftah Maulana Habiburahman atau Gus Miftah.

"Setelah itu Pak Presiden bersama para ketua umum parpol akan pindah ruangan di lantai tiga. Nanti akan ada pembicaraan yang akan diikuti oleh Pak Presiden dan para ketua umum parpol," ujarnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat