kievskiy.org

Daftar Nomor Telepon Penting yang Wajib Disimpan Selama Mudik Lebaran 2023: Polisi hingga Pemadam Kebakaran

Sejumlah pemudik menyantap hidangan buka puasa bersama di pinggir ruas Jalan Tol Cikopo-Palimanan, Purwakarta, Jawa Barat pada Kamis, 28 April 2023.
Sejumlah pemudik menyantap hidangan buka puasa bersama di pinggir ruas Jalan Tol Cikopo-Palimanan, Purwakarta, Jawa Barat pada Kamis, 28 April 2023. /Antara/M Risyal Hidayat

PIKIRAN RAKYAT – Polri memprediksi bahwa arus mudik Lebaran 2023 akan mulai terjadi pada Selasa, 18 April 2023, malam. Mengingat, cuti bersama dalam momen Hari Raya Idul Fitri mulai berlangsung pada 19 April 2023.

“Sehingga tanggal 18 April malam diperkirakan ada mudik Lebaran,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Pol. Sandi Nugroho.

Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo pun meminta para pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi untuk mematuhi tata tertib lalu lintas. Hal itu demi terwujudnya keamanan, dan kenyamanan selama perjalanan.

Baca Juga: Rumah Kosong Ditinggal Mudik, Kapolri Minta Warga Lapor Polisi

"Hati-hati di jalan, jangan memaksakan. Kemudian, ikuti informasi terkait mudik, ikuti aturan yang sudah dibuat, sehingga semuanya bisa melaksanakan mudik aman, tertib dan menghindari risiko kecelakaan yang mungkin terjadi di jalan," ujarnya.

Listyo Sigit memastikan bahwa pihaknya terus mematangkan persiapan hingga melakukan evaluasi agar arus mudik dan arus balik Lebaran 2024 dapat berjalan lancar. Sejumlah hal yang dimatangkan tersebut di antaranya adalah penerapan rekayasa lalu lintas di jalan tol yang mencakup contra flow, one way, dan ganjil-genap selama periode mudik.

Menurutnya, rekayasa lalu lintas itu diperlukan sebagai langkah antisipasi kepadatan arus lalu lintas. Pasalnya, volume kendaraan dipastikan akan lebih besar daripada biasanya.

"Ini semua kami lakukan agar proses perjalanan mudik betul-betul bisa terkelola dengan baik dan masyarakat bisa sampai tujuan mudik dengan lancar dan juga harapan kita semuanya selamat," ucapnya sebagaimana yang dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

Baca Juga: Kapolri Naik Heli Pantau Langsung Arus Mudik di Jalan Tol dan Arteri

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat