kievskiy.org

603 Posko Mudik Lebaran 2023 Sediakan Fasilitas Pijat Gratis, Redakan Lelah Setelah Berkendara

ilustrasi pijat gratis.
ilustrasi pijat gratis. //Pixabay/Maryseh /Pixabay/Maryseh

PIKIRAN RAKYAT – Ketua Umum GP Ansor Yaqut Cholil Qoumas mengungkapkan organisasi tersebut memberikan sejumlah fasilitas menarik di posko mudik Lebaran 2023. Salah satu fasilitas yang menjanjikan adalah pijat gratis untuk para pemudik.

Tak tanggung-tanggung, GP Ansor menyediakan fasilitas pijat gratis yang tersebar di 603 posko mudik Lebaran 2023. Fasilitas tersebut tersebar di berbagai daerah di Indonesia, untuk mengantisipasi banyaknya pemudik yang kelelahan.

Yaqut Cholil Qoumas menyebut fasilitas pijat gratis tersebut disediakan oleh Banser Husada (Basada). Tentunya fasilitas tersebut hanya tersedia di Posko Mudik 2023 Banser.

“Saya meminta di setiap posko Banser ada pijat karena pasti lelah itu ‘kan sepanjang perjalanan dari Jakarta ke rumahnya masing-masing itu akan sangat bermanfaat,” kata Yaqut Cholil Qoumas.

Baca Juga: Mudik Lebaran 2023, Menteri PUPR Klaim 95 Persen Jalan di Indonesia Kondisinya Baik

“Pos mudik ini dibuat untuk membantu para pemudik selama perjalanan. Saya berharap pos mudik ini tidak hanya sekadar hiasan di pinggir jalan, tetapi dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin,” ucapnya menambahkan.

603 posko mudik Banser tersebut tersebar di Pulau Jawa, Sulawesi hingga Sumatera. Sebanyak 1.500 personel Banser juga disiagakan pada 603 posko tersebut.

Posko tersebut juga menyediakan layanan pengisian baterai ponsel, tempat sholat, tempat istirahat. Personel Banser disebut juga akan membantu kelancaran lalu lintas.

Semua fasilitas di posko mudik Banser ini gratis dan tak dipungut biaya sedikit pun. Oleh karena itu, Kepala Satuan Koordinasi Nasional (Satkornas) Banser Hasan Basri Sagala melarang personelnya memungut biaya pada pemudik.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat