kievskiy.org

Hari Kedua Lebaran 2023, Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Gambir Jakarta Masih Dipadati Penumpang

Puluhan ribu pemudik berangkat dari Stasiun Senin dan Stasiun Gambir.
Puluhan ribu pemudik berangkat dari Stasiun Senin dan Stasiun Gambir. /Antara/Rosa Panggabean

PIKIRAN RAKYAT – Masyarakat yang melakukan perjalanan dengan menggunakan kereta api dari Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Gambir dalam momen Lebaran 2023 pada hari ini, Minggu, 23 Maret 2023 diketahui mencapai 40.700 penumpang. Berdasarkan data dari PT KAI Daop 1 Jakarta, keterisian tempat duduk moda transportasi tersebut pun mencapai 98 persen.

Pada hari ini, sekitar 23.700 penumpang melakukan perjalanan dari Stasiun Pasar Senen, dengan jumlah layanan 32 kereta api yang beroperasi. Sementara itu, jumlah layanan yang beroperasi di Stasiun Gambir diketahui sebanyak 38 kereta api.

"Sementara untuk Stasiun Gambir volume penumpang berangkat hari ini mencapai sekitar 16.700 dengan layanan 38 KA beroperasi," kata Kepala Hubungan Masyarakat (Humas) PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa.

Secara total, dari periode keberangkatan 12-23 April 2023 (H-10 sampai H2 Lebaran) diketahui terdapat 445 ribu penumpang yang naik dari Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Gambir. Berdasarkan data per hari ini, tiket yang terjual untuk keberangkatan kereta api pada periode Lebaran dari Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Gambir pun mencapai 617 ribu tiket.

Baca Juga: Bisa Dapat Pahala Berlimpah, Simak Hukum Puasa Syawal

Mayoritas tiket kereta api tersebut terjual untuk keberangkatan pada tanggal 14-23 April 2023, yang juga dinyatakan sebagai tanggal favorit. Pada periode tanggal tersebut, tingkat okupansi volume penumpang mencapai 90 sampai 100 persen.

"Adapun volume penumpang berangkat tertinggi tercatat pada tanggal 18, 19, 20,21 dan 22 April 2023 di mana tingkat okupansi atau keterisian tempat duduk mencapai 100 persen," ujar Eva.

Untuk diketahui, terdapat sejumlah kota tujuan favorit masyarakat yang melakukan perjalanan dengan kereta api, di antaranya adalah  Bandung, Purwokerto, Tegal, dan Kutoarjo. Kemudian, Solo, Semarang, Yogyakarta, dan Surabaya.

Baca Juga: Golkar Larang PDIP ‘Berkuasa’ Jika Ingin Gabung Koalisi Besar, Hasto: Didominasi Rakyat, Bukan Elite

Terkait dengan jumlah penumpang yang tiba di stasiun di wilayah Daop 1 Jakarta¸ Eva mengatakan bahwa belum terdapat kenaikan jumlah hingga saat ini.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat