kievskiy.org

Viral Curhat Soal Digetok Harga Makanan, Jubir PSI Sigit Widodo: Mark Up Mungkin Kecil, tapi Bernilai

Ilustrasi rest area.
Ilustrasi rest area. /Kementerian PUPR

PIKIRAN RAKYAT - Juru Bicara (Jubir) Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Sigit Widodo dengan curhatan digetok harga makanan di Rest Area Tol Cipali terus bergulir dalam kontroversi. Kini, dia pun merilis klarifikasi lengkap yang memuat permohonan maaf dan penjelasan yang melatarbelakangi kejadian itu.

Sigit Widodo memaparkan bahwa kasus getok harga makanan di rest area menjadi penting diungkap ke hadapan publik, agar masyarakat memahami bahwa ada golongan pemudik yang pas-pasan pulang kampung. Artinya, kenaikan harga sebesar puluhan ribu tetap berarti bagi mereka.

Namun syukurnya, Sigit yang digetok harga makanan tetap bisa membayar kepada sang penjual, sedangkan yang lain mungkin tidak bisa demikian.

"Nilai mark up Rp39.000 mungkin kecil untuk beberapa orang, namun bernilai untuk orang yang punya uang pas-pasan saat mudik," ujar Sigit Widodo dalam pernyataan di akun Twitter-nya, dikutip Pikiran-Rakyat.com.

Baca Juga: Virgoun Ketahuan Selingkuh, sang Istri Bongkar Surat Pernyataan Bermaterai

"Untung saja saya bisa membayar saat itu. Bisa saja saya sedang dalam kondisi tidak membawa uang yang cukup, dan ini bisa terjadi pada pemudik-pemudik lain," ujarnya menambahkan

Sigit melanjutkan, kenaikan harga yang melambung itu adalah ulah karyawan rumah makan bersangkutan, bahkan tidak diikuti dengan pemberian bon makanan kepada pembelinya.

"Apa yang dilakukan oleh karyawan RM Hadea tetap tidak bisa dibenarkan, apalagi karyawan tersebut tidak memberikan bon," ujarnya menerangkan penjelasan.

Baca Juga: Virgoun Terciduk Selingkuh, Sang Istri Minta Netizen Tak Menghujat: Biar Gimana Dia Masih Suamiku

Menurutnya, kasus getok harga juga dapat berujung hancurnya kepercayaan masyarakat pada peredaran produk UMKM. Hal ini yang harus segera diperbaiki secara serius, dengan melampirkan harga dan bon pembelian, serta pembeli diperbolehkan membayar sebelum makan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat