kievskiy.org

Tukang Parkir Depan Masjid Istiqlal Ogah Viral Patok Rp10.000: Kalau Gak Ikhlas Ambil Lagi, Gak Usah Video

Parkir liar di depan Masjid Istiqlal patok harga Rp10.000 per motor.
Parkir liar di depan Masjid Istiqlal patok harga Rp10.000 per motor. /Tangkapan layar Instagram/@jurnalwarga

PIKIRAN RAKYAT - Aksi parkir liar di depan Masjid Istiqlal menjadi sorotan, karena mematok harga sampai Rp10.000 hanya untuk 1 motor. Salah satu warga yang menjadi korban pun merekam aksi para tukang parkir itu dan membagikannya ke media sosial hingga viral.

"Parkiran di Istiqlal, 1 motor Rp10.000, tolong di (usut). Masjid Istiqlal," ucapnya dalam rekaman video yang beredar Senin, 15 Mei 2023.

Merasa tak terima karena direkam, tukang parkir pun berniat mengembalikan uang tersebut. Mereka pun meminta agar pengendara motor itu tidak perlu merekam dan mengunggah video tersebut.

"Kalau nggak ngasih ya udah keluar lagi, gak usah video-video. Bawa aja duitnya bawa, kalau nggak ikhlas gak usah," katanya.

Baca Juga: Viral Detik-Detik Senjata Polisi Meletus di Atas Panggung Dangdutan di DIY, 1 Orang Tewas Kena Peluru 'Nyasar'

Akan tetapi, perekam tampak tak peduli dan terus merekam aksi para tukang parkir tersebut. Dia merasa hal itu perlu diusut, apalagi Masjid Istiqlal merupakan tempat untuk beribadah.

"Nggak, ini untuk kepentingan semua umat muslim. Buat salat masa Rp10.000 parkiran. Nih, depan (Masjid Istiqlal). Makasih ya, tolong," katanya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari akun Instagram @jurnalwarga, Selasa, 16 Mei 2023.

Warga tersebut menceritakan bahwa dia baru pertama kali ke Masjid Istiqlal pada Minggu, 14 Mei 2023. Pada saat itu, dia memarkirkan kendaraannya untuk melaksanakan salat Magrib.

Awalnya, dia menanyakan apakah ada parkiran di dalam masjid. Kemudian, para tukang parkir liar itu menjawab tidak ada.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat