kievskiy.org

Rekrutmen Bersama BUMN Dibuka, Erick Thohir Sediakan Lebih dari 2.000 Posisi

Pendaftaran Rekrutmen BUMN Resmi Dibuka.
Pendaftaran Rekrutmen BUMN Resmi Dibuka. /FHCI BUMN

 

PIKIRAN RAKYAT - Rekrutmen Bersama BUMN telah resmi dibuka pada Kamis 11 Mei 2023. Menteri BUMN Erick Thohir menyebut ada lebih dari 2.000 posisi yang disediakan untuk para pendaftar.

Menurutnya, program yang digarap oleh Kementerian BUMN dan Forum Human Capital Indonesia (FHCI) ini menjadi komitmen nyata BUMN yang secara konsisten mendukung penciptaan lapangan kerja nasional.

Bahkan pada RBB 2023, kesempatan tersebut terbuka semakin luas karena menjangkau lintas entitas (BUMN, Anak Perusahaan BUMN, dan Cucu Perusahaan BUMN), jenjang pendidikan yang semakin beragam (SMA/SMK/sederajat sampai S2), serta status pekerjaan baik organik/PKWTT maupun kontrak/PKWT.

Erick Thohir menyampaikan, bukan hanya induk/holding BUMN yang bergabung dalam Rekrutmen Bersama BUMN 2023, melainkan juga anak perusahaan, cucu perusahaan dan perusahaan afiliasi BUMN.

“Dengan melibatkan seluruh BUMN group, kita dapat membuka kesempatan bekerja bagi lebih dari 2.000 putra-putri Indonesia pada lebih dari 120 perusahaan di bawah BUMN group”, ujar Erick dalam keterangannya, Kamis (11/5/2022).

Baca Juga: Timnas Indonesia Akan Diarak Keliling Jalanan Utama Jakarta Usai Raih Emas SEA Games, Catat Jadwal dan Rutenya

Dia menyebut, Rekrutmen Bersama BUMN ini bisa dijadikan salah satu kesempatan bagi masyarakat untuk bergabung ke dalam ekosistem BUMN. Melalui langkah itu, Erick percaya bisa turut juga berkontribusi untuk memajukan Indonesia.

“Kami berkomitmen untuk membuka peluang dengan adil dan merata kepada putra-putri terbaik di seluruh wilayah Indonesia sehingga tidak hanya peserta dari kota-kota besar saja yang dapat ikut serta dalam program RBB. Program ini terbuka bagi siapapun yang terpanggil untuk memajukan BUMN dan Indonesia," tambah Erick.

Erick menjelaskan, selain memperluas lingkup kepesertaan, peningkatan berkelanjutan (continuous improvement) atas kualitas program RBB juga terus dilakukan. Antara lain peningkatan kehandalan sistem terus, evaluasi proses bisnis/tahapan Rekrutmen Bersama BUMN, dengan informasi yang lebih detail dan clear sehingga yang memudahkan peserta, serta aspek transparansi dan akuntabilitas yang semakin baik.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat