kievskiy.org

Dedi Mulyadi: Harus Ada Warisan Pada Generasi Penerus saat NKRI Genap Berusia 75 Tahun

Anggota DPR RI Dedi Mulyadi: NKRI genap berusia 75 tahun, Dedi Mulyadi sebut kedaulatan untuk mengelola sumber daya alam harus secara baik untuk bekal di masa depan.
Anggota DPR RI Dedi Mulyadi: NKRI genap berusia 75 tahun, Dedi Mulyadi sebut kedaulatan untuk mengelola sumber daya alam harus secara baik untuk bekal di masa depan. /ANTARA

PIKIRAN RAKYAT – Wakil Ketua Komisi IV DPR RI Dedi Mulyadi berharap Indonesia bisa berdaulat dalam pengelolaan sumber daya alam.

Pernyataan ini diungkapkan Dedi pada Senin 17 Agustus 2020, saat Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) genap berusia 75 Tahun.

Menurut Dedi, saat ini semua elemen bangsa Indonesia tengah larut dalam suka cita dan memanjatkan harapan-harapan mulia dalam HUT ke-75 RI.

Baca Juga: Update Corona Dunia per 18 Agustus 2020, 180.000 Lebih Kasus Baru dalam 24 Jam

Dia menekankan, bahwa kedaulatan untuk mengelola sumber daya alam di Indonesia sangat penting untuk anak-anak masa kini sebagai bekal ketahanan di masa depan.

“Kemerdekaan sesungguhnya adalah kita punya kedaulatan untuk mengelola sumber alam secara baik. Harus ada sesuatu yang baik diwariskan kepada generasi penerus. Kekuatan Indonesia pada saat ini yang kuat diterpa pandemi Covid-19, harus dipertahankan hingga tahun-tahun mendatang,” kata Dedi saat On Air di Radio PRFM 107.5 News Channel pada Senin, 17 Agustus 2020.

Menurut Dedi, generasi muda saat ini sangat rentan dan dikhawatirkan tak berminat untuk mengelola sumber daya alam. Padahal, lanjut dia, sektor pengelolaan sumber daya alam seperti pertanian merupakan salah satu sektor yang paling kuat saat diterpa krisis ekonomi.

Baca Juga: Kantor Bawaslu Kota Depok Ditutup Setelah Adanya Temuan Dua Kasus Positif Covid-19

“Sektor yang paling kuat saat diterpa krisis seperti pandemi ini malah pertanian. Orang-orang di sektor pertanian tetap bertahan dan menjadi penopang Indonesia pada hari ini,” ucapnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat