kievskiy.org

Catatan Krusial Ayah David Ozora Soal Dakwaan Mario Dandy: Logika Kita Dibodoh-bodohi

Tersangka kasus penganiayaan terhadap David Ozora, Mario Dandy (kiri), berjalan sanbil melambaikan tangan sebelum menjalani pemeriksaan kesehatan di Biddokkes Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (26/5/2023).
Tersangka kasus penganiayaan terhadap David Ozora, Mario Dandy (kiri), berjalan sanbil melambaikan tangan sebelum menjalani pemeriksaan kesehatan di Biddokkes Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (26/5/2023). /ANTARA/RENO ESNIR

PIKIRAN RAKYAT - Ayah David Ozora, Jonathan Latumahina menuturkan catatan yang sangat krusial, terkait dakwaan terhadap pelaku penganiayaan sang anak, Mario Dandy (20). Salah satunya adalah mengenai bisa diringankannya hukuman Mario Dandy, jika kondisi David Ozora membaik. 

Dia menekankan, ada catatan penting yang harus digarisbawahi dalam persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan tersebut. Menurutnya, persidangan yang berlangsung merupakan perlawanan bagi mereka yang menginjak-injak logika. Sehingga, pihaknya akan membeberkan bukti sekuat mungkin, agar hukuman Mario Dandy tidak diringankan.

"Kalau untuk dakwaan, kita ada catatan yang sangat-sangat krusial yang harus diketahui oleh masyarakat, karena menurut kami yang tidak tersampaikan adalah hal yang sangat penting sehingga sampai terjadi penganiayaan dengan pemberatan," tutur Jonathan Latumahina kepada wartawan, Selasa, 6 Juni 2023.

Baca Juga: Mario Dandy Didakwa Lakukan Penganiayaan Berat Terencana, Pengacara: Ini Sudah Cukup Baik Buat Kami

Dia pun menyoroti adanya pernyataan ahli hukum yang menyebut bahwa kondisi David Ozora sekarang akan meringankan hukuman Mario Dandy. Menurutnya, itu menginjak-injak logika. Sehingga, dia menekankan bahwa jika ada pihak yang mengatakan apa yang dilakukan Mario Dandy bukan penganiayaan berat, pihaknya akan melawan.

"Ini bukan tentang anak saya, tetapi logika kita dibodoh-bodohin dengan pernyataan-pernyataan ahli hukumlah, apalah, yang paling ngerti kondisi dia adalah dokter dan besok akan kita tunjukkan saat persidangan," kata Jonathan Latumahina.

Kondisi David Ozora

Sang ayah mengungkapkan bahwa yang paling utama, kondisi David Ozora sampai saat ini belum pulih. Pihaknya bahkan memiliki seluruh bukti yang mendukung hal tersebut.

Salah satu bukti kuat adalah keterangan dari dr Yerima Tatang dari Rumah Sakit (RS) Mayapada. Kemudian, ada juga bukti dari fisioterapis, dan keterangan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) mengenai kondisi psikologis David Ozora.

"Akan tetapi secara kasat mata, bisa saya sampaikan disini bahwa kemarin saya sempat posting di Twitter ketika David berjalan. Jadi David saat ini sudah bisa berjalan, tetapi endurance-nya hanya 6 menit, jadi dia kekuatan berjalannya 6 menit saja," ujar Jonathan Latumahina.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat