kievskiy.org

Pesan Nadiem Makarim untuk Putri Ariani yang juga Berprestasi di Bidang Akademik

Mendikbud, Nadiem Makarim.
Mendikbud, Nadiem Makarim. /gurudikdas.kemdikbud.go.id

PIKIRAN RAKYAT - Putri Ariani dengan penampilan memukau di panggung America's Got Talent menjadi buah bibir di kalangan masyarakat Indonesia. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Ristek, dan Teknologi (Kemendikbudristek) ikut membeberkan prestasi lain yang dibuat remaja disabilitas netra itu.

Menurut laporan lembaga Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas), Putri Ariani adalah peraih juara kedua dalam Festival Lomba dan Seni Siswa Nasional (FLS2N) tahun 2016. Tepatnya, dia pernah mengikuti lomba Literasi Cerita Pendek bagi Siswa Berkebutuhan Khusus yang digelar Kemendikbudristek.

Dengan raihan juara kedua FLS2N, Putri Ariani juga membuktikan prestasi akademik yang luar biasa, selain sehari-hari menekuni bakat bernyanyi.

Baca Juga: Sinyal Sandiaga Uno Gabung PPP Semakin Kuat, Berencana Datangi Ponpes Berbasis Partai Persatuan Pembangunan

Prestasi akademik Putri Ariani disambut dengan pujian langsung dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim.

Nadiem juga membeberkan bahwa pengukiran prestasi akademik dilakukan Putri Ariani untuk mewakili sekolah tempatnya belajar, SMM Yogyakarta.

"Selamat @arianinismaputri, siswa kelas XI @smmyogyakarta atas prestasi luar biasanya di ajang talenta bergengsi internasional. Putri adalah alumni Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) 2016 yang diselenggarakan @kemdikbud.ri," ujar Nadiem Makarim dalam unggahan Instagram stories-nya, dikutip Pikiran-Rakyat.com.

Baca Juga: Hary Tanoe Cs Sambangi PDIP, Hasto: Muncul Mas AHY, Ada Spirit Rangkul Semua Elemen

Nadiem menyampaikan pesan khusus untuk Putri Ariani agar melanjutkan upayanya mengembangkan berbagai prestasi lainnya hingga menjadi inspirasi bagi masyarakat dunia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat