kievskiy.org

Apakah Libur Idul Adha 2023 Jadi Dua Hari? Simak Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan SKB

Ilustrasi kalender hari besar nasional.
Ilustrasi kalender hari besar nasional. /Freepik/Atlascompany

PIKIRAN RAKYAT – Idul Adha 2023 sudah makin dekat, umat muslim di seluruh dunia bersuka cita menyambutnya. Namun bagi umat muslim di Indonesia, ada pertanyaan besar yang mengganjal mereka.

Pertanyaan besar tersebut tak lain adalah soal libur Idul Adha 2023 yang sempat jadi polemik. Beberapa waktu lalu, PP Muhammadiyah merekomendasikan adanya libur tambahan, dari jatah libur yang sebelumnya ditetapkan pemerintah.

Pasalnya, perhitungan waktu 1 Zulhijah 1444 Hijirah menurut versi PP Muhammadiyah jatuh pada Senin, 19 Juni 2023 Masehi. Sehingga 10 Zulhijah 1444 Hijriah versi Muhammadiyah jatuh pada Rabu, 28 Juni 2023.

Lalu, apakah libur Idul Adha 2023 jadi dua hari atau tetap satu hari? Simak rincian lengkap jadwal libur Idul Adha 2023 berdasarkan versi pemerintah, SKB 3 Menteri, dan PP Muhammadiyah.

Baca Juga: Belanda Akui Kemerdekaan Indonesia, Diminta Kembalikan Uang Rp504 Triliun dan Hapus Istilah Hindia Belanda

Versi SKB 3 Menteri

Berdasarkan SKB 3 Menteri yang sudah ditetapkan sejak lama, libur Idul Adha 2023 masih tetap sama dan tidak ada perubahan. Menurut SKB 3 Menteri, libur Idul Adha 2023 jatuh pada 29 Juni 2023.

Hingga munculnya polemik dan perbedaan jadwal dari PP Muhammadiyah, SKB 3 Menteri tidak mengalami pengubahan sama sekali.

Versi Pemerintah

Berbeda dengan versi SKB 3 Menteri, libur Idul Adha 2023 versi pemerintah masih belum diumumkan. Adapun pemerintah baru akan mengumumkan soal penetapan 10 Zulhijah 1444 Hijirah pada Minggu, 18 Juni 2023 ini.

Setelah adanya sidang isbat, pemerintah baru akan mengumumkan kapan Idul Adha 2023 dan berapa lama libur yang ditetapkan. Sidang isbat akan digelar di Auditorium HM. Rasjidi, Kantor Kemenag, Jakarta Pusat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat