kievskiy.org

DPRD Minta Pejabat DKI Jakarta Beraktivitas Pakai Transportasi Umum: Harus Memberikan Contoh

Ilusrtasi transportasi umum
Ilusrtasi transportasi umum /Antara/Muhammad Adimaja

PIKIRAN RAKYAT - Anggota Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, William Aditya Sarana meminta pejabat eksekutif ataupun legislatif di daerah DKI Jakarta untuk menggunakan transportasi umum dalam beraktivitas.

"Kita harus bisa memberikan contoh sebagai pejabat publik. Kita bisa pilih satu hari Jumat atau Rabu pejabat publik legislatif dan eksekutif, sama sama naik transportasi umum," kata William Selasa 20 Juni 2023.

Ia beranggapan, pejabat harus merasakan sensasi menaiki transportasi umum untuk mengetahui keresahan warga. Sehingga, para pejabat dapat memberikan solusi yang akurat dan tepat dengan transportasi di lapangan.

"Ini jangan sampai ini, jadi sekedar seremonial atau di momen momen tertentu. Artinya ini harus, jadi gaya hidup bagi para pejabat kita," katanya.

Baca Juga: Pejabat Papua Disidang Korupsi Berjemaah, Rakyat Tercekik Mahalnya Air Minum

Mengenai aparatur sipil negara (ASN) di wilayah, ia menyarankan agar pegawai ditempatkan di kelurahan dan kecamatan sesuai domisili tempat tinggal. Pasalnya hal tersebut menjadi keluhan pegawai karena jarak yang jauh dari bekerja.

Kedua hal itu, tegasnya, juga bagian dari upaya mengendalikan kemacetan di Ibu Kota.

Pemprov Perbaiki Layanan Umum

Pemprov DKI Jakarta tengah gencar memperbaiki layanan transportasi umum, salah satunya bus TransJakarta. Salah satunya yakni mengembangkan trayek transportasi umum, seperti bus TransJakarta ke Bandara Soekarno - Hatta.

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan, bus TransJakarta rute Terminal Kalideres ke Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) tidak hanya melayani karyawan bandara internasional itu saja, tetapi juga masyarakat umum.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat