kievskiy.org

Ganjar Pranowo Ungkap Sosok di Balik Desain Baju Garis Hitam-Putih untuk Relawannya

Kebersamaan Presiden Jokowi dan Bacapres PDIP Ganjar Pranowo.
Kebersamaan Presiden Jokowi dan Bacapres PDIP Ganjar Pranowo. /Instagram/@ganjar_pranowo

 

PIKIRAN RAKYAT – Bakal calon presiden (capres) dari PDI Perjuangan (PDIP) Ganjar Pranowo menghadiri acara silaturahmi 1 Muharram 1445 H di Gedung Serbaguna Senayan, Jakarta pada Rabu, 19 Juli 2023. Acara tersebut juga dihadiri para relawan pendukung Ganjar Pranowo.   

Menariknya, Ganjar Pranowo dan seluruh relawan tersebut kompak memakai baju bermotif garis vertikal berwarna hitam-putih. Ternyata, baju tersebut merupakan baju para relawan Ganjar Pranowo untuk menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Menurut Ganjar Pranowo, desain baju tersebut berasal dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Pak Jokowi memberikan desain baju yang saya pakai ini," katanya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara, Rabu, 19 Juli 2023.

Baca Juga: Andre Onana Semringah Pindah ke Old Trafford: Manchester United Tidak Bisa Ditolak

Sosok yang masih menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah itu pun menjelaskan bahwa desain baju garis-garis itu diberikan Jokowi saat makan siang bersamanya beberapa waktu lalu.

"Beliau menyampaikan selembar kertas kepada saya. Pak Ganjar, mungkin ini bagus. Saya lihat, saya bolak, saya balik, apa yang bagus itu adalah baju yang saya pakai ini," ujarnya.

Dalam acara silaturahmi itu, Ganjar Pranowo pun sempat memberikan pidato politik selama 20 menit. Ia mengatakan, lanskap politik nasional telah mengalami perubahan besar.

Baca Juga: Ilmuwan di Markas Besar Hyundai Jawab Keresahan Soal Hidrogen sebagai Bahan Bakar Kendaraan Masa Depan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat