kievskiy.org

Anies Baswedan Bagikan Ceritanya Saat SMP: Saya Dulu Masuk OSIS Bagian Pengabdian Masyarakat

Anies Baswedan kunjungi SMP 5 Yogyakarta.
Anies Baswedan kunjungi SMP 5 Yogyakarta. /Twitter/@aniesbaswedan

PIKIRAN RAKYAT – Bakal calon presiden (capres) dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan mengunjungi almamaternya yakni SMP 5 Yogyakarta. Momen tersebut dibagikannya melalui akun Twitter miliknya.

“Kembali lagi ke SMP 5 Yogyakarta, menyapa sesama alumni, juga para guru dan adik-adik siswa,” katanya dalam Twitter @aniesbaswedan, Kamis, 27 Juli 2023.

Tak hanya itu, Anies Baswedan juga membagikan ceritanya saat menjadi siswa SMP. Ia mengaku pernah aktif mengikuti OSIS.

“Ini adalah sekolah yang tanpa sengaja melatih mental sekaligus melatih kemampuan public speaking. Kok bisa? Karena saya dulu di OSIS bersama dua teman lainnya masuk ke bagian Pengabdian Masyarakat,” ujarnya.

Baca Juga: Soal Kematian Bripda IDF, Densus 88: Tidak Ada Penembakan, yang Terjadi adalah Kelalaian

“Dan tugasnya: keliling dari kelas ke kelas mengumumkan setiap ada berita kematian dan mengumpulkan uang duka. Begitu masuk ruang kelas, belum bicara, semua siswa sudah tahu bahwa ada kabar duka setiap lihat wajah kami. Kami bertiga seakan Tiga Wajah Kematian,” ucapnya melanjutkan.

Dalam cuitannya itu, Anies Baswedan turut bertanya kepada netizen terkait cerita mereka saat menjadi siswa SMP.

“Teman-teman punya cerita seru apa saat di SMP dulu?” tuturnya.

Pertanyaan itu pun membuat kolom komentar Anies Baswedan diramaikan dengan jawaban netizen. Beberapa di antaranya ikut mendoakan mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat