kievskiy.org

Jokowi Akan Beri Gelar Kehormatan Bintang Jasa untuk Presiden FIFA Gianni Infantino

Presiden Jokowi dan Presiden FIFA Gianni Infantino.
Presiden Jokowi dan Presiden FIFA Gianni Infantino. /Instagram/@jokowi

PIKIRAN RAKYAT – Presiden Joko Widodo (Jokowi) berencana akan memberikan gelar kehormatan bintang jasa kepada Presiden FIFA, Gianni Infantino. Gelar ini merupakan yang pertama kalinya diberikan pemerintah Indonesia kepada orang atau tokoh asing kelahiran Swiss itu.

Gianni Infantino dinilai layak menyandang gelar tersebut karena dianggap telah berjasa dalam mengembangkan persepakbolaan Indonesia. Adapun, gelar kehormatan bintang jasa ini akan diberikan pada saat gelaran Piala Dunia U-17 pada November mendatang.

"Bintang budaya diberikan kepada Bapak Wishnutama itu mendapat bintang budaya karena sebagai pegiat seni dan budaya, dan juga kepada Ketua FIFA, jadi ini dari luar negeri, tetapi Ketua FIFA akan diserahkan pada saat pertandingan sepak bola dunia pada bulan November," kata Menko Polhukam Mahfud MD, di lingkungan Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis, 3 Agustus 2023.

Mahfud MD mengungkapkan, pihak yang mengusulkan agar Gianni Infantino mendapatkan gelar kehormatan ini adalah PSSI. Ia pun mengungkap alasan di balik pemberian gelar kehormatan untuk pimpinan federasi sepak bola dunia itu.

Baca Juga: Moeldoko Dukung Polisi Proses Hukum Rocky Gerung: Ini Sudah Masuk Penyerangan!

"Kalau yang FIFA itu jasa-jasanya atas persepakbolaan di Indonesia. Nanti tidak diberikan pada upacara negara, tetapi saat nanti pertandingan sepak bola dunia di sini (Piala Dunia U-17), itu akan diberikan sebagai penghargaan, sama orang sini suka dapat bintang dari luar negeri juga," tutur Mahfud, dikutip dari Antara.

Menurut Mahfud, Gianni dinilai memenuhi syarat menerima penghargaan tersebut karena berperan mengembangkan sepak bola di Tanah Air. Pemberian penghargaan pun telah dilalui diskusi yang panjang oleh stakeholder terkait.

Selain Gianni Infantino, Mahfud menyebut gelar tanda kehormatan itu akan diberikan kepada 17 tokoh lainnya.

Baca Juga: Jokowi Soal Perubahan Batas Usia Minimal Capres-Cawapres: Jangan Berandai-Andai, Jangan Menduga

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat