kievskiy.org

Erick Thohir Soal Peluang Jadi Bacawapres Prabowo Subianto: Kalau Jatuh Cinta Mesti Izin Orangtua

Prabowo Subianto dan Erick Thohir.
Prabowo Subianto dan Erick Thohir. /Antara/Dhemas Reviyanto

PIKIRAN RAKYAT – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir buka suara terkait peluang dirinya menjadi bakal calon wakil presiden (cawapres) untuk mendampingi bakal calon presiden (capres) dari Partai Gerindra, yakni Prabowo Subianto. Ia pun mengibaratkan bahwa ketika jatuh cinta pada seseorang, maka harus meminta izin kepada orangtua yang bersangkutan.

“Loh, kan saya sudah bilang waktu itu kalau kita jatuh cinta sama seseorang, kan, mesti izin orangtua, enggak? Iya,” katanya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara pada Rabu, 16 Agustus 2023.

Orangtua yang dimaksudkan Erick Thohir tersebut adalah partai koalisi yang mengusung bakal capres. Dalam hal ini adalah koalisi pendukung Prabowo Subianto.

Baca Juga: Deretan Pantun Menggelitik Bamsoet di Sidang Tahunan MPR 2023: Apakah Ganjar, Prabowo, atau Anies

“Ya, koalisi. Ya kan kalau orangtua kan ada Bapak/Ibu. Koalisi juga kan ada beberapa partai,” ujarnya.

Menurut keterangan Erick Thohir, bakal cawapres Prabowo Subianto nantinya akan dibahas oleh partai politik pengusung, yakni Partai Gerindra, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Golkar.

“Kalau koalisinya terbentuk nanti masing-masing mengajukan nama, nanti kita lihat gitu yah, mekanismenya itu ada,” ucapnya.

Erick Thohir pun mengatakan bahwa ia akan menaati mekanisme terkait penentuan bakal cawapres Prabowo Subianto tersebut.

Baca Juga: Erick Thohir Masuk Bursa Cawapres 2024, Bakal Rangkap Jabatan Jika Terpilih?

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat