kievskiy.org

Pertandingan Tarkam Bubar Gegara Ada Kebakaran di Kaltara

Kebakaran di Tanjung Palas saat pertandingan bola di Tepian Kayan, Kaltara.
Kebakaran di Tanjung Palas saat pertandingan bola di Tepian Kayan, Kaltara. /Antara/Iskandar Zulkarnaen

PIKIRAN RAKYAT - Pertandingan sepak bola antarkampung (Tarkam) di Kalimantan Utara (Kaltara). Acara dalam rangkaian peringatan HUT ke-78 RI itu bubar karena adanya kebakaran di dekat acara.

Peristiwa terjadi di Jalan Sultan Kasimuddin, Tanjung Palas Hilir, RT 1 Bulungan Kaltara Selasa 5 September 2023 sore. Pertandingan dihentikan, karena pemain melihat adanya asap yang menyembul dari salah satu rumah warga.

"Api berasal dari rumah Pak Zainudin yang berada di belakang rumah saya, kemudian merambah ketiga rumah lainnya karena angin kencang, termasuk tempat usaha foto copy," ucap Ketua RT 1 Tanjung Palas Hilir, Ardiansyah yang juga menjadi salah satu korban di Tanjung Selor, Selasa 5 September 2023.

Baca Juga: Cerita Korban Teror Bakar Rumah di Tarakan Kaltara: Sulit Tidur, Suami Melaut, 2 Pekan Sekali Pulang

Tak Sempat Selamatkan Barang

Dia menuturkan, turun dari rumah bersama anggota tim sepak bola menuju lapangan sekira pukul 16.00 WITA. Mereka berniat mengikuti pertandingan di Taman Tepian Sungai Kayan.

"Tidak sempat menyelamatkan barang, tinggal baju di badan, saat ini satu anak sedang sekolah, satunya kuliah, dan yang lain ikut dengan saya bersama istri ke lapangan bola," kata Ardiansyah.

Ayah empat anak itu mengungkapkan, jarak dari rumahnya dengan lapangan sepak bola di Tepian Sungai Kayan itu sekitar 100 meter. Tidak begitu lama tiba di lapangan, tiba-tiba ratusan penonton dikejutkan melihat asap tebal membumbung tidak jauh dari lokasi pertandingan bola.

"Mungkin belum 15 menit kita berada di lapangan dan belum sempat main tiba-tiba terlihat asap besar membumbung tinggi, dan ternyata kebakaran berasal dari belakang rumah karena angin kencang begitu cepat merambah ke rumah lainnya, termasuk rumah kami," tutur Ardiansyah.

Baca Juga: Bupati Maluku Tenggara Diduga Lakukan Pelecehan Seksual ke Pegawai Kafe Miliknya, Polisi: Diselidiki Dulu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat