kievskiy.org

Yenny Wahid Temui Prabowo Subianto, Bacapres 2024 yang Pernah Masuk ke Kamar Gusdur

Putri Gus Dur, Yenny Wahid mendatangi kediaman Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara 4 pada hari ini, 6 September 2023.
Putri Gus Dur, Yenny Wahid mendatangi kediaman Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara 4 pada hari ini, 6 September 2023. /Pikiran Rakyat/Oktaviani

PIKIRAN RAKYAT - Putri Presiden ke-4 RI K.H. Abdurrahman Wahid, Zannuba Ariffah Chafsoh alias Yenny Wahid bertandang ke kediaman Prabowo Subianto, Ketua Umum sekaligus bakal Capres dari Partai Gerindra.

Yenny menyambangi rumah Prabowo yang berlokasi di Jalan Kertanegara 4, Jakarta, pada Rabu petang, 6 September 2023. Ia terpantau tiba di sana pada pukul 17.07 WIB.

Sambutan hangat dari Prabowo juga tertangkap kamera media. Yenny yang mengenakan batik dengan luaran jaket berwarna hitam dan kuning itu lantas berjabat tangan dan saling tersenyum dengan Prabowo Subianto.

Sebelum pertemuan berlangsung intim di dalam rumah, keduanya menyempatkan diri untuk menyapa awak media yang hadir. Pertemuan ini menebalkan spekulasi terkait pencalonan Cawapres. Pasalnya, Yenny pernah mengungkap klaim dirinya siap disandingkan dengan capres yang telah diusung suatu partai, tak terkecuali Prabowo.

Baca Juga: Update Kondisi YouTube DPR yang Diretas, Polisi Ungkap Akun dalam Tahap Pemulihan

Sebelumnya, kabar pertemuan antara Prabowo dan Yenny Wahid telah dikonfirmasi anggota Dewan Pembina Partai Gerindra Andre Rosiade. Dia menyebut bahwa Prabowo memang hendak bersilaturahim dengan putri Gus Dur tersebut.

Andre juga mengungkap di balik layar hubungan Prabowo dengan keluarga Gus Dur. Dia menegaskan, sejak Menteri Pertahanan (Menhan) RI masih muda, ia telah menjalin hubungan dekat dengan Gus Dur.

"Pak Prabowo sejak muda sudah punya hubungan baik dengan almarhum Gus Dur. Bahkan beliau salah satu orang yang bisa masuk sampai ke kamar Gus Dur," ujarnya, di Jakarta, Rabu, 6 September 2023.

Pun demikian Yenny Wahid, ia telah membeberkan rencana menyambangi kediaman calon presiden dari Koalisi Indonesia Maju itu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat