kievskiy.org

Pengakuan Cak Imin: Saya Kapok Jadi Menteri, Banyak yang Gagal

Ketum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin memberikan keterangan di KPK.
Ketum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin memberikan keterangan di KPK. /Pikiran Rakyat/Asep Bidin Rosidin

PIKIRAN RAKYAT - Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar (Cak Imin) mengaku kapok jika hanya sekadar menjabat sebagai menteri saja. Menurutnya, banyak sosok yang gagal ketika hanya menjadi menteri saja.

Pernyataan tersebut dia sampaikan saat menghadiri acara yang digelar Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) di Hotel Peninsula, Jakarta Barat.

Cak Imin juga menyampaikan terima kasih kepada KSPSI yang sudah mendukungnya menjadi cawapres bersama Anies Baswedan di Pilpres 2024 mendatang.

Baca Juga: Bawaslu: Ganjar Pranowo Muncul dalam Tayangan Azan di TV Bukan Kampanye

"Tentu amanah ini menjadi bagian dari kebersamaan kita untuk mewujudkan perjuangan ini nyata," katanya kepada wartawan pada Selasa, 12 September 2023.

Cak Imin kemudian menceritakan satu perjuangan lama bersama dengan Ketua KSPSI Jumhur Hidayat yang dia anggap belum tercapai sepenuhnya.

"Saya sama Mas Jumhur ini lama berjuang, mengalami berbagai setengah keberhasilan, gagal lagi. Kalau sekadar Menaker memang enggak mudah tapi kalau inshallah presiden-wakil presiden, inshaallah bisa mewujudkannya, amin," ucapnya.

Baca Juga: Azizah Salsha Terkejut, Tak Tahu Pratama Arhan Nyablon Kaos ‘AZIZAH’

Dia pun langsung menyatakan bahwa sudah jera menjadi seorang menteri. Saat itu, Muhaimin Iskandar memang pernah menjabat sebagai Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) pada 2009 hingga 2014.

"Jadi saya sudah kapok menjadi menteri," katanya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat