kievskiy.org

Naik 36 Persen, KAI Tingkatkan Perjalanan Kereta di Jawa dan Sumatera pada September 2020

Kereta Api peduli Corona.
Kereta Api peduli Corona. /PIKIRAN-Rakyat.com/Yulistyne Kasumaningrum PIKIRAN-Rakyat.com/Yulistyne Kasumaningrum

PIKIRAN RAKYAT - PT Kereta Api Indonesia (Persero) dikabarkan telah menambah perjalanan kereta api untuk bulan September 2020 ini.

"KAI secara bertahap meningkatkan jumlah perjalanan kereta api di Jawa dan Sumatera untuk mengakomodir lebih banyak masyarakat yang ingin naik kereta api," ujar VP Public Relations KAI Joni Martinus, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari rilis BUMN pada Rabu 2 September 2020.

Disebut Joni Martinus, perjalanan kereta api di bulan September 2020 rata-rata menjadi sebanyak 315 perjalanan perhari.

Baca Juga: Pesta Gay di Kuningan Disuguhkan 'Permainan', Ketua Panitia Mengaku Pernah Belajar di Thailand

Angka tersebut meningkat sebanyak 36 persen dibandingkan bulan Agustus 2020 yang hanya sebesar 232 perjalanan perhari.

Perjalanan tersebut dengan rincian KA Jarak Jauh naik hingga 77 persen dari rata-rata 75 KA perhari di bulan Agustus, menjadi 133 KA perhari di bulan September.

Sedangkan untuk KA Lokal naik 16 persen dari rata-rata 157 KA perhari di bulan Agustus, menjadi 182 KA perhari di bulan September.

Baca Juga: Meski Masih di Zona Merah Covid-19, Penumpang Kereta Api Daop 8 Surabaya Terus Alami Kenaikan

Kereta Api yang ditambahkan pada bulan September adalah rute Bandung, Surabaya, Yogyakarta, Solo, Semarang, Purwokerto, Blitar, Cilacap, Malang, Jember, dan lainnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat