kievskiy.org

Tukang Sumur Bor di Tangerang Temukan Potensi Gas Alam, BPBD Lakukan Pengujian

Suasana galian pengeboran air yang mengeluarkan semburan gas alam di Panongan, Kabupaten Tangerang.
Suasana galian pengeboran air yang mengeluarkan semburan gas alam di Panongan, Kabupaten Tangerang. /Antara/Azmi Samsul Maarif

PIKIRAN RAKYAT - Warga Kampung Panongan RT/RW 1/701, Desa Panongan, Kabupaten Tangerang, Banten tidak sengaja menemukan potensi gas alam. Penemuan tersebut terjadi saat warga membuat sumur bor untuk kebutuhan air bersih.

Rojani (48) warga setempat mengatakan penemuan yang diduga gas alam tersebut terjadi saat warga membuat sumur bor pada Selasa, 26 September 2023 sekira pukul 14.20 WIB.

Peristiwa terjadi ketika salah satu warga hendak membangun rumah dan membuat sumur bor untuk keperluan pembangunan di samping pekarangan.

Baca Juga: Pengawal Pribadinya Ditemukan Tewas, Kapolda Kaltara: Saya Siap untuk Diklarifikasi

Baca Juga: Bukan Jatuh, TNI AU Sebut Video Pesawat yang Viral Sedang Aerobatik

Setelah mengebor sekitar kedalaman 28 meter, seketika dari dalam galian mengeluarkan lumpur serta asap putih dan bau khas seperti gas.

"Pengeboran itu sekitar 28 meter langsung keluar air, tapi tidak lama disusul keluar lumpur dan gas," katanya, dikutip dari Antara.

Setelah kejadian tersebut, proses pengeboran yang dilakukan warga itu dihentikan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Baca Juga: 13 Film dan Serial Baru di Prime Video, Termasuk Produksi Orisinal Pertama Comedy Island Indonesia

"Setelah keluarnya semburan gas itu, langsung dilaporkan ke polisi dan BPBD," tutur dia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat