kievskiy.org

Gibran Rakabuming: Nanti Ada Kejutan-Kejutan Berikutnya, Ditunggu Saja

Gibran Rakabuming Raka.
Gibran Rakabuming Raka. /Pikiran Rakyat/Fian Afandi

PIKIRAN RAKYAT - Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka meminta publik menunggu kejutan-kejutan lain yang akan datang. Hal itu disampaikannya saat menghadiri acara Indonesia Memanggil Gibran di Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat, Sabtu, 21 Oktober 2023.

"Saya tadi bertemu ketum koalisi," ujar dia, "nanti ada kejutan-kejutan berikutnya, ditunggu saja."

Kendati demikian, tak disebutkan Gibran koalisi yang bertemunya kala itu. Sebelum datang ke acara tersebut, dia direkomendasikan sebagai calon wakil presiden (cawapres) pendamping Prabowo Subianto oleh Partai Golkar dalam Rapimnas partai.

Saat menemui para pendukungnya di Tugu Proklamasi, ada permintaan yang disampaikan anak sulung Presiden Joko Widodo itu.

"Mohon doanya yang terbaik," tuturnya menegaskan, seperti dilaporkan Antara.

Keputusan bersama

Sinyal dipinangnya anak sulung Presiden Joko Widodo Gibran Rakabuming menjadi bakal cawapres Prabowo menguat seusai Partai Golkar merekomendasikan Wali Kota Surakarta itu. Pada Sabtu, Gibran bahkan menghadiri Rapimnas ke-2 Golkar, dia menerima surat keputusan (SK) yang diberikan langsung oleh Ketua Umum Airlangga Hartarto.

Prabowo mengatakan, keputusan Golkar mencalonkan Gibran menjadi bakal cawapres akan dibawa ke forum ketua umum parpol KIM. Hal itu disampaikannya saat Rapimnas ke-2 Partai Golkar tentang capres-cawapres dalam Pilpres 2024.

"Kami KIM terdiri dari delapan partai, empat partai parlementer dan empat partai nonparlementer," katanya, "kami akan rapat, musyawarah, dan nanti kami umumkan keputusan bersama."

Salah satu partai pengusung Prabowo yang tergabung dalam KIM, Partai Demokrat, melalui Ketua Majelis Tinggi Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengungkapkan, pihaknya menyerahkan sepenuhnya pemilihan bakal cawapres kepada Prabowo.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat