kievskiy.org

AHY Bertemu Jokowi di Istana, Demokrat Ogah Berandai-andai

Presiden Jokowi.
Presiden Jokowi. /BMI Setpres

PIKIRAN RAKYAT - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bertemu dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin, 23 Oktober 2023. Kendati demikian, elite Demokrat tak mengetahui topik pembicaraan itu.

Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat Kamhar Lakumani mengatakan, pihaknya belum mengetahui apa yang menjadi pembicaraan dalam pertemuan AHY dan Jokowi. Hal itu disampaikannya pada Selasa.

Dia berujar, tak mau mengomentari lebih jauh ihwal pertemuan itu. Pasalnya, reshuffle kabinet merupakan kewenangan kepala negara.

"Reshuffle kabinet adalah hak prerogatif presiden, kami tak ingin mengomentari dan berandai-andai," katanya menegaskan.

Baca Juga: Pendaki Wajib Tahu, Hal-Hal Kecil akan Berakibat Fatal di Alam Bebas

Saat ini, kata dia, fokus utama dan prioritas Demokrat saat ini adalah mempersiapkan diri menghadapi Pemilu 2024 yang akan digelar beberapa bulan lagi. Dia berujar, pihaknya akan berikhtiar dengan segenap daya dan upaya mengantarkan Prabowo Subianto menjadi Presiden.

Selain itu, Kamhar berujar, pihaknya akan berikhtiar untuk memenuhi target keterisian kursi di seluruh dapil pada Pileg mendatang.

Reshuffle

Jokowi membenarkan adanya pertemuan dengan AHY di Istana Kepresidenan pada Senin. Dalam kesempatan itu, dia mengatakan, pada pekan ini kemungkinan akan ada reshuffle kabinet.

Pertemuan AHY dan Jokowi dilakukan saat isu perombakan kabinet begitu hangat. Salah satu pos kementerian yang bakal dirombak adalah posisi Menteri Pertanian yang ditinggalkan Syahrul Yasin Limpo (SYL).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat