kievskiy.org

Ciri-ciri Uang Logam Rp1.000 dan Rp500 yang Tidak Berlaku Lagi di Indonesia

Bank Indonesia umumkan cabut Cabut Uang Rupiah Khusus Peringatan 50 Tahun Kemerdekaan.
Bank Indonesia umumkan cabut Cabut Uang Rupiah Khusus Peringatan 50 Tahun Kemerdekaan. /Antara/Noropujadi

PIKIRAN RAKYAT - Bank Indonesia (BI) telah mencabut atau menarik uang logam Rp500 Tahun Emisi (TE) 1991, Rp1.000 TE 1993, dan Rp500 TE 1997 di pasaran.

Tiga uang logam tersebut sudah tidak sah menjadi alat bayar atau transaksi di Indonesia, terhitung pada 1 Desember 2023. Penarikan tiga uang logam ini tertuang dalam Peratuan Bank Indonesia (PBI) Nomor 14 tahun 2023.

"Pencabutan dan penarikan uang RUpiah Logam tersebut dilakukan dengan pertimbangan antara lain masa edar yang cukup lama dan perkembangan teknologi bahan/material uang logam. Dengan demikian, terhitung tanggal dimaksud uang Rupiah logam tersebut tidak lagi berlaku sebagai alat pembayaran yang sah di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia," tulis BI dalam siaran pers dikutip Pikiran-Rakyat.com, Minggu, 3 Desember 2023.

Ciri-ciri Uang Logam yang Ditarik BI

Bank Indonesia (BI) telah mencabut atau menarik uang logam Rp500 Tahun Emisi (TE) 1991, Rp1.000 TE 1993, dan Rp500 TE 1997.

Rp500 TE 1991

  • Gambar depan terdapat Garuda Pancasila tahun pencertakan 1991, 1992, dst dan terdapat tulisan Bank Indonesia.
  • Terdapat hiasan tepi bergaris-garis membentuk 8 lengkungan
  • Tulisan Bunga Melati
  • Gambar setangkai Bunga Melati
  • Tulisan Rp500 Hiasan
  • Bagian sisi bergerigi
  • Terbuat dari alumunium, warna kuning emas dengan berat 5,29 gram, mempunyai diameter 24,00 mm dan ketebalan 1,80 mm.

Rp1.000 TE 1991

  • Gambar depan bertuliskan Bank Indonesia dan Garuda Pancasila, tahun pencetakan 1993, 1994, dst
  • Gambar belakang bertuliskan Kelapa Sawil dan Rp1.000, terdapat juga gambar pohon kelapa
  • Bagian sisi bergerigi putus-putus
  • Terbuat dari Cupro Nichel dan Alumunium Bronze, berwana putih perah dan kuning emas dengan berat 8,60B gram, mempunyai diameter 26,00 mm lingkar luar dan 18,00 mm lingkar dalam, serta ketebalan 2,40 mm

Rp500 TE 1997

  • Gampar depan Garuda Pancasila bertuliskan Bank Indonesia, tahun pencetakan 1997, 1998, dst
  • Gambar belakang berupa Bunga Melati dengan kuncup tangkai dan daun
  • Ada tulisan Rp500, Bunga Melati, dan tulisan Rupiah
  • Bagian sisi rata, tidak bergerigi
  • Terbuat dari bahan Alumunium Bronze, warna kuning emas dengan berat 5,34 gram, mempunyai diameter 24.00 mm dan ketebalan 1,83 mm.

Cara Menukarkan Uang Logam yang Ditarik BI

Penggantian uang rupiah logam Rp500 TE 1991, Rp1.000 TE 1993, dan Rp500 TE 1997 yang dicabut dan ditarik BI sebesar nilai nominal yang sama dengan yang tertera pada nilai uang rupiah logam tersebut. Berikut caranya:

  • Lakukan pemesanan melalui aplikasi PINTAR dengan mengakses #
  • Isi formulir penukaran uang yang ditarik BI
  • Datang ke Kantor Pusat atau Kantor Perwakilan Bank Indonesia
  • Pemeriksaan keaslian uang yang akan ditukarkan
  • Uang pengganti diterima

Penggantian uang rupiah logam dalam kondisi lusuh, cacat, atau rusak dapat dilakukan, namun tetap mengacu pada peraturan BI mengenai pengelolaan uang rupiah.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat