kievskiy.org

Cak Imin: Panas Bumi Hari Ini Seperti Bocoran Neraka

Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.
Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin. /Antara/Galih Pradipta

PIKIRAN RAKYAT - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 1, Muhaimin Iskandar alias Cak Imim mengibaratkan panasnya bumi akibat kerusakan lingkungan bak bocoran neraka.

"Kehancuran lingkungan terus terjadi. Panasnya bumi hari ini sudah seperti bocoran neraka," ujarnya kepada wartawan di Jakarta pada Kamis, 7 Desember 2023.

Dia menyebut meningkatnya suhu bumi turut diperparah dengan polusi udara yang kian mencekik, terutama di kawasan Jakarta.

Baca Juga: Cak Imin Sentil Kartu Prakerja Andalan Jokowi: Kok jadi Nonton YouTube Dibayar

"Hari ini yang kita rasakan panas bumi, krisis iklim, ketidakjelasan musim, suasana Jakarta yang sudah tidak sehat. Mulai dari suhu maupun udaranya," katanya.

Cak Imin menyayangkan hal itu terjadi. Pasalnya, Indonesia merupakan negara dengan tanah subur dan potensi sumber daya alam yang melimpah.

"Tanah saking suburnya, saking begitu kuatnya potensi yang terkandung di dalamnya, banyak negara-negara lain tertarik datang dan bahkan menjajah waktu itu karena melihat Indonesia bocoran surga," ucapnya.

Cawapres pendamping Anies Baswedan ini khawatir jika kondisi itu terus dibiarkan, maka akan menjadi ancaman bagi generasi di masa depan.

"Itulah yang disebut sebagai kondisi kritis yang butuh penanganan dan rusuman penanganannya sudah jelas, tidak usah sulit-sulit, kembali ke konstitusi, kembali ke nilai-nilai dasar pendidikan bangsa ini, kembali ke amanat reformasi dan demokrasi," tutur dia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat