kievskiy.org

Prabowo Subianto Jadi Capres Paling Tajir, Sumber Kekayaan Terbesar Justru Bukan dari Kepemilikan Tanah

Capres nomor urut dua Prabowo Subianto memberi salam sebelum menyampaikan pandangannya saat debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu, 7 Januari 2024.
Capres nomor urut dua Prabowo Subianto memberi salam sebelum menyampaikan pandangannya saat debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu, 7 Januari 2024. /Antara/Aditya Pradana Putra

PIKIRAN RAKYAT – Kekayaan Prabowo Subianto yang ada di Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) mencapai Rp2 triliun atau tepatnya Rp2.042.682.732.691. Harta melimpah tersebut ternyata bukan disumbang dari kepemilikan tanahnya.

Pasalnya, tanah dan bangunan yang dilaporkan Prabowo Subianto di LHKPN per Oktober 2023 lalu mencapai Rp275.320.450.000. Tanah dan bangunan yang dimiliki Prabowo tersebar di kawasan Bogor dan Jakarta Selatan.

Ternyata kekayaan Prabowo Subianto paling besar disokong dari surat berharga yang dimilikinya. Tak tanggung-tanggung, nominal surat berharga milik Prabowo menyumbang hampir tiga perempat dari kekayaan yang dilaporkan.

Adapun surat berharga yang dilaporkan Prabowo mencapai Rp1,7 triliun atau tepatnya Rp1.701.879.000.000. Kepemilikan tanah dan bangunan berada di urutan kedua sebagai penyumbang kekayaannya.

Baca Juga: PLN Siapkan Kebijakan Baru, Tiang Listrik Bakal Disulap jadi SPKLU

Alat transportasi dan mesin yang dilaporkan Prabowo di LHKPN mencapai Rp1.258.500.000. Meski Prabowo memiliki banyak mobil mewah, nyatanya harganya lebih rendah dari pasaran karena menyesuaikan dengan Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB).

Prabowo melaporkan memiliki kas dan setara kas senilai Rp47.809.759.191, serta harga bergerak lain senilai Rp16.415.023.500. Prabowo tidak memiliki utang sehingga total kekayaannya mencapai Rp2.042.682.732.691.

Tanah Prabowo

Bogor

  1. Tanah seluas 48.970 meter persegi hasil sendiri senilai Rp9.794.000.000.
  2. Tanah seluas 8.905 meter persegi hasil sendiri senilai Rp5.467.670.000.
  3. Tanah dan bangunan seluas 760 m2/760 m2 hasil sendiri senilai Rp5.000.000.000.
  4. Tanah dan bangunan seluas 2.100 m2/2.000 m2 hasil sendiri senilai Rp45.000.000.000.
  5. Tanah dan bangunan seluas 2.000 m2/1.800 m2 hasil sendiri senilai Rp15.000.000.000.
  6. Tanah dan bangunan seluas 70 m2/61 m2 hasil sendiri senilai Rp400.000.000.
  7. Tanah dan bangunan seluas 10.000 m2/800 m2 hasil sendiri senilai Rp3.000.000.000.
  8. Tanah dan bangunan seluas 500 m2/500 m2 hasil sendiri senilai Rp500.000.000.

Jakarta Selatan

  1. Tanah dan bangunan seluas 818 m2/580 m2 hibah dengan akta senilai Rp32.666.905.000.
  2. Tanah dan bangunan seluas 8.365 m2/2.175 m2 hasil sendiri senilai Rp158.491.875.000.

Alat transportasi dan mesin

Motor

Suzuki sepeda motor tahun 2002 hasil sendiri senilai Rp3,5 juta.

Mobil

  1. Toyota Alphard Minibus tahun 2005 hasil sendiri senilai Rp400.000.000.
  2. Toyota Lexus Jeep tahun 1992 hasil sendiri senilai Rp400.000.000.
  3. Mitsubishi Pajero Sport Jeep tahun 2000 hasil sendiri senilai RpRp175.000.000.
  4. Honda CR-V Jeep tahun 2007 hasil sendiri senilai Rp130.000.000.
  5. Land Rover Jeep tahun 1994 hasil sendiri senilai Rp50.000.000.
  6. Land Rover Jeep tahun 1992 hasil sendiri senilai Rp50.000.000
  7. Toyota Land Cruiser Jeep tahun 1980 hasil sendiri senilai Rp50.000.000.

Kekayaan Prabowo Subianto paling tinggi dibandingkan dua capres lainnya. Di laman LHKPN KPK, Anies Baswedan melaporkan kekayaannya mencapai Rp11.789.358.223, sedangkan Ganjar Pranowo melaporkan kekayaannya mencapai Rp15.430.843.129.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat