kievskiy.org

Disebut ‘Mbulet’ dalam Ceramah KH Agoes Ali Masyhuri, Muhaimin Iskandar Berikan Tangapan

Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin berdialog dengan kalangan generasi muda dalam Diskusi Slepet Imin di Kota Metro, Lampung pada Senin, 8 Januari 2024.
Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin berdialog dengan kalangan generasi muda dalam Diskusi Slepet Imin di Kota Metro, Lampung pada Senin, 8 Januari 2024. /Antara/Aditya Pradana Putra

PIKIRA RAKYAT - Sebuah potongan video ceramah KH. Agoes Ali Masyhuri, pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Bumi Sholawat Sidoarjo, tentang calon presiden viral di media sosial. Potongan video berdurasi 01:04 menit ini diduga diambil saat Gus Ali memberikan ceramah agama dalam pengajian rutin setiap Senin di Ponpes Bumi Sholawat yang berada di Desa Lebo, Kecamatan Sidoarjo.

Dalam pengajian yang dihadiri puluhan jamaah, Gus Ali, yang duduk di kursi dengan meja, laptop, dan minum di depannya. Gus Ali kemudian memberikan komentar terkait kapasitas Capres-Cawapres dalam debat yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan disiarkan langsung oleh beberapa media televisi nasional.

"Aku dudu’ kampanye. Sing paling cerdas iku Anies Baswedan. Cerdas wonge, tek tek tek, (Saya bukan juru kampanye. Yang paling cerdas adalah Anies Baswedan. Dia pintar, tek tek tek)" ujar Gus Ali sambil mengangkat tangan kirinya.

Namun, meskipun Anies Baswedan dianggap sebagai Capres yang paling cerdas di antara peserta lainnya, Gus Ali menyebut bahwa Prabowo akan menjadi pemenang dalam Pemilu yang dijadwalkan pada 14 Februari 2024 mendatang. Sosok pengasuh pondok pesantren kahrismatik tersebut juga menyinggung soal Muhaimin Iskandar atau Cak Imin sebagai sosok yang ‘mbulet’ atau omongannya yang tidak dapat dipegang dan berubah-ubah.

"Ojo rame-rame sing menang Prabowo, sing cerdas Anies. Sing mbulet Muhaimin, takoni A jawabe Z. Kok kulo panelise wis lereno min-lereno min, (Jangan khawatir, Prabowo menang, Anies pintar. Yang (omongannya) tidak dapat dipegang Muhaimin, sekarang ngomong A nanti ngomong Z)" tambah Gus Ali, disambut tawa riuh rendah dari jamaahnya.

Tanggapan Muhaimin Iskandar

Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 1, Muhaimin Iskandar, memberikan tanggapan terhadap ceramah yang disampaikan oleh KH. Agoes Ali Masyhuri.

Seperti diketahui, dalam ceramah berbahasa Jawa yang viral di media sosial, Gus Ali sempat memuji Anies Baswedan namun memprediksi bahwa yang akan memenangkan Pemilu Presiden 2024 adalah Prabowo Subianto.

Di sisi lain, dengan gaya humorisnya, Gus Ali juga menyebut bahwa Cawapres yang paling "mbulet" adalah Muhaimin Iskandar karena kalau ditanya A, jawabannya Z.

Dalam bahasa Jawa, istilah "mbulet" memiliki makna berbicara secara membingungkan, berputar-putar, dan sulit dipercaya. Ketika seseorang berbicara mbulet, kata-katanya tidak langsung jelas dan membuat orang lain merasa bingung. Istilah ini menggambarkan gaya bicara yang membingungkan dan sulit dipahami.

Menanggapi ceramah tersebut, Muhaimin Iskandar menyatakan bahwa belum tentu pernyataan Gus Ali merupakan bentuk dukungan terhadap salah satu pasangan Capres di Pemilu 2024.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat