kievskiy.org

Anies Heran Gaji TNI-Polri dan ASN Baru Naik Jelang Pencoblosan: Apa Susahnya Naik dari Dulu?

Capres nomor urut 1, Anies Baswedan berjoget di JIExpo Kemayoran, Jakarta pada Senin, 29 Januari 2024.
Capres nomor urut 1, Anies Baswedan berjoget di JIExpo Kemayoran, Jakarta pada Senin, 29 Januari 2024. /Antara/Hafidz Mubarak A

PIKIRAN RAKYAT - Calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan mengaku heran dengan gaji TNI-Polri dan ASN yang baru dinaikkan menjelang berakhirnya masa jabatan Presiden Jokowi.

Menurut Anies, TNI-Polri dan ASN sudah mengharapkan kenaikan gaji sejak 2019.

"Mereka pasti berharap sudah dari dulu-dulu itu naik," katanya di Lapangan Istana Raja Najungal Tapanuli Selatan, Sumatera Utara pada Kamis, 1 Februari 2024.

Baca Juga: Cerita Mahfud MD 'Selamatkan' Anies Baswedan dari Ancaman Demokrat: Karena Saya Profesional

"ASN, TNI-Polri kita kan cerdas ya? Mereka pasti juga berpikir dan bersyukur bahwa dinaikkan tahun ini. Tapi mereka pasti berpikir juga, kenapa baru tahun ini? Apa sih susahnya naik dari dulu-dulu?" sambungnya.

Kendati demikian, mantan Gubernur DKI Jakarta ini meyakini netralitas TNI-Polri dan ASN tak bisa 'dibeli'.

"Kami yakin ASN, TNI-Polri enggak bisa dibeli. Mereka orang-orang yang punya hati nurani, dan orang-orang yang bisa menilai dengan objektif. Pasti mereka memilih dengan hati nuraninya," tutur dia.

Kenaikan Gaji TNI-Polri dan ASN

Selama kepemimpinannya, Jokowi menaikkan gaji TNI-Polri dan ASN sebanyak tiga kali, yakni pada 2015, dan dua tahun Pemilu pada 2019 dan 2024.

Sementara jika berkaca pada pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), kenaikan gaji itu dilakukan sebanyak 9 kali pada 2006 hingga 2014.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat