kievskiy.org

Luhut Binsar Akan Coblos Prabowo-Gibran: Keberlanjutan dan Spirit NKRI

Luhut Binsar Pandjaitan dan Prabowo Subianto.
Luhut Binsar Pandjaitan dan Prabowo Subianto. /Antara/Galih Pradipta

PIKIRAN RAKYAT - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan terang-terangan mengutarakan pasangan capres-cawapres yang hendak dia coblos di bilik suara nanti. Luhut menegaskan akan pilih paslon nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Atas nama pribadi, Luhut mendeklarasikan dukungannya untuk sang Menteri Pertahanan (Menhan) RI. Alasannya, kata Luhut, ada pada semangat NKRI Prabowo dan pencapaian-pencapaiannya.

"Saya pribadi memilih Pak Prabowo. Alasan yang sangat sederhana, berkelanjutan dan dia punya spirit NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia) yang bagus," kata Luhut, melalui akun Instagram @luhut.pandjaitan, dilihat Sabtu, 3 Februari 2024.

"Dan dia membuktikan keberhasilan-keberhasilan dia yang lalu, itu tidak dapat dipungkiri. Itu dari saya, pesan dari saya," ucap Luhut lagi.

Ia lantas mengaku begitu familiar dengan sosok Prabowo sehingga mengetahui bagaimana kinerja sang Menhan RI di karier-karier sebelumnya. Luhut mengatakan umur pertemanan mereka sudah 40 tahun lebih.

Dari kaca mata Luhut, kecintaan Prabowo pada Tanah Air terbukti saat keduanya sama-sama berada di Komando Pasukan Khusus (Kopassus) TNI Angkatan Darat.

"Saya kenal waktu dia masuk di Kopassus, (Prabowo saat itu) letnan dua, dan saya waktu itu letnan satu; dan tugas operasi di Timtim (Timor Timur) maupun di beberapa tempat lain yang dilakukan ada yang tertutup, ada yang terbuka, itu dilakukan dengan baik sekali," kata dia.

"Saya, sekali lagi, Luhut Binsar Pandjaitan pilih Prabowo; karena menurut saya dia pilihan terbaik untuk presiden pada saat ini dan itu akan membawa kemajuan Indonesia dan membawa keberlanjutan Indonesia," ujarnya, menegaskan.

Baca Juga: Debat Terakhir Capres 2024: Ini Jadwal dan Temanya

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat