kievskiy.org

Kampanye Akbar Anies di JIS Diprediksi Membeludak, Timnas AMIN Minta Maaf ke Warga Jakarta

Timnas AMIN mengungkapkan persiapan mereka menjelang kampanye akbar di JIS, Sabtu, 10 Februari 2024.
Timnas AMIN mengungkapkan persiapan mereka menjelang kampanye akbar di JIS, Sabtu, 10 Februari 2024. /Pikiran Rakyat/Boy Darmawan

PIKIRAN RAKYAT - Kampanye akbar pamungkas Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) akan digelar di Jakarta International Stadium (JIS), Sabtu, 10 Februari 2024. JIS dapat menampung sebanyak 92 ribu orang. Pihak Timnas AMIN menyadari bahwa massa yang akan hadir diprediksi melebihi kapasitas dari stadion.

Maka dari itu, massa yang berada di area luar stadion akan disediakan videotron sehingga tetap dapat mengikuti jalannya kampanye. "Kemudian soal kapasitas itu 92 ribu kita di dalam, di luar kita sediakan videotron cukup besar ada tiga. Jadi tetap bisa menikmati acara di dalam, kecuali di jalan-jalan, seperti di Benyamin Sueb. Nanti kita ada panggung-panggung kecil, orasi-orasi juga dari tokoh-tokoh, begitu," ujar Kapten Timnas AMIN M. Syaugi Alaydrus di Markas Pemenangan, Jalan Diponegoro X, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis, 8 Februari 2024. 

"Jadi kita kasih tempat. Kalau semua di JIS, ya, enggak cukup," katanya mengimbuhkan.

Ia menambahkan, fasilitas umum seperti toilet portbale, ambulans, hingga posko kesehatan, turut disediakan di JIS. Untuk layanan kesehatan, akan didirikan sebanyak 10 posko yang dilengkapi dengan dokter spesialis.

Ia menambahkan, pihaknya telah mempersiapkan pengamanan untuk akses masuk massa ke dalam stadion, termasuk akses keluar setelah kampanye berakhir. Sejumlah kantong parkir disediakan untuk menampung kendaraan di JIS.

Co-Captain Timnas AMIN, Suyoto, menyampaikan permohonan mohon maaf kepada warga Jakarta dan sekitarnya atas kemungkinan timbulnya keramaian seiring pelaksanaan kampanye akbar AMIN di JIS pada 10 Februari mendatang.

"Sebagaimana kita tahu antusiasme untuk datang ini luar biasa dan mungkin gelombangnya dirasakan tidak hanya di Jakarta, tetapi di Jawa Tengah, Jatim, dan lainnya. Jadi, pertama kami harus mohon maaf karena akan menggangu kenyamanan banyak pihak," ucapnya.

Syaugi Alaydrus meminta masyarakat tak khawatir mengenai tiket kampanye akbar pamungkas Anies -Muhaimin di Jakarta International Stadium (JIS), Sabtu, 10 Februari 2024.

Ia menegaskan tidak ada biaya masuk untuk mengikuti kampanye AMIN di JIS tersebut. Ia mengingatkan agar tidak mendapatkan tiket dengan membelinya melalui perantara calo.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat