kievskiy.org

Anies Baswedan Prediksi Pilpres Berlangsung 2 Putaran, Pantau Quick Count di Markas Timnas AMIN

Anies Baswedan memperkirakan Pemilu 2024 akan berlangsung selama 2 putaran.
Anies Baswedan memperkirakan Pemilu 2024 akan berlangsung selama 2 putaran. /Pikiran Rakyat/Boy Darmawan

PIKIRAN RAKYAT - Calon Presiden dan calon wakil presiden nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin), merapat ke markas pemenangan Timnas AMIN usai melakukan pencoblosan surat suara Pemilu di TPS masing-masing, Rabu, 14 Februari 2024.

Anies diketahui mencoblos di TPS 60, Cilandak Barat, Cilandak, Jakarta Selatan. Sementara itu, Cak Imin mencoblos di TPS 023, Kemang Raya, Mampang, Jakarta Selatan.

Di markas pemenangan AMIN, pasangan yang diusung oleh tiga partai itu akan melakukan pemantauan hasil hitung cepat atau quick count.

"Ya, pemantauan semua hal. Pemantauan partisipasi pemilih, peluang-peluang mengantisipasi kecurangan, antara lain antara DPT dan jumlah yang dicoblos, angka-angka yang tertulis, dan rekapitulasi yang tertulis," kata Cak Imin.

Cak Imin yakin hasil penghitungan suara di DKI Jakarta, Jawa Barat, Banten, Sumatra, memberikan kemenangan bagi dia dan Anies.

Cak Imin langsung merapat ke markas pemenangan Timnas AMIN usai mencoblos di Pemilu 2024.
Cak Imin langsung merapat ke markas pemenangan Timnas AMIN usai mencoblos di Pemilu 2024.

Di sisi lain, Anies Baswedan memperkirakan Pilpres 2024 akan berlangsung dua putaran untuk pasangan AMIN. Dia menyebutkan bahwa rakyat Indonesia menginginkan adanya perubahan ke depan.

Ia berharap, minimum dia meraup 35 persen suara untuk melaju ke putaran dua Pilpres 2024.

"Rakyat indonesia menginginkan adanya kondisi hidup yang lebih baik, keluarga-keluarga ingin lebih baik dan lapangan pekerjaan yang lebih mudah, biaya pendidikan lebih murah, harga-harga lebih murah, lalu juga makin banyak yang merasakan kita ingin iklim demokrasi yang lebih sehat," ucapnya.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat