kievskiy.org

SBY Minta AHY Bantu Jokowi di Sisa Jabatan hingga Masa Transisi Kepemimpinan

Jokowi dan SBY.
Jokowi dan SBY. /Antara/Nyoman Budhiana

PIKIRAN RAKYAT - Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) membongkar apa saja pesan dari sang ayah, Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), mengingat dirinya baru saja dilantik sebagai Menteri ATR/BPN.

Dalam mengemban peran baru ini, AHY mengatakan bahwa SBY secara garis besar memintanya agar bekerja secara profesional. AHY melanjutkan, ayahnya berpesan supaya ia ikut menyukseskan delapan bulan sisa masa pemerintahan Presiden Jokowi.

Bukan hanya di akhir masa kepemimpinan, SBY, kata AHY, juga mengingatkannya untuk membantu Jokowi dalam proses transisi menuju pemerintahan presiden terpilih selanjutnya.

"Dan yang terakhir tentunya, beliau berpesan juga agar kesempatan yang baik ini bisa menjadi ruang yang baik untuk keluarga besar Partai Demokrat, untuk menyukseskan pemerintahan Presiden Jokowi di masa akhir jabatannya," ujar dia, di Jakarta, Rabu, 21 Februari 2024.

"Sekaligus (membantu Jokowi) mempersiapkan atau semacam transisi, menjadi bagian penting dari transisi kepemimpinan bangsa ke depan, secara nasional," ucapnya lagi.

AHY dalam keterangan tersebut mulanya mengatakan bahwa SBY memperingatkannya terkait dedikasi tinggi dalam bekerja. Besar harapan sang ayah agar dirinya dapat memikul tanggung jawab sebaik-baiknya memimpin Kementerian ATR.

"Pak SBY sebagai orang tua dan juga sebagai mantan presiden, sebagai sesepuh Partai Demokrat, beliau mengharapkan saya bisa bekerja dengan baik, secara profesional menunjukkan etos kerja, dedikasi, dan komitmen untuk bekerja sebaik-baiknya di Kementerian ATR/BPN ini," kata AHY.

Baca Juga: Pertama di Indonesia! SPBU Hidrogen Hadir Tawarkan Bahan Bakar Lebih Ekonomis

Ketum Partai Demokrat itu melanjutkan, SBY paham betul bekerja dalam lingkup pemerintahan tak mungkin berjalan sendiri-sendiri, sebab yang ditangani terlalu kompleks dan saling berkelindan satu sama lain.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat