kievskiy.org

Resmikan Ruas Tol Manado-Danowudu, Jokowi: Lapangan Pekerjaan Pasti akan Meningkat

Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Presiden Joko Widodo (Jokowi). /Instagram/@jokowi Instagram/@jokowi

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan jalan tol pertama di Sulawesi Utara (Sulut), yakni Jalan Tol Manado-Bitung ruas Manado-Danowudu hari ini, Selasa, 29 September 2020.

"Alhamdulillah, Jalan Tol Manado-Bitung ruas Manado-Danowudu sepanjang 26 kilometer sudah selesai, sudah rampung dan sekarang sudah bisa dimanfaatkan untuk menunjang kegiatan usaha serta memudahkan transportasi masyarakat," kata Jokowi secara virtual dan disiarkan langsung melalui YouTube Sekretariat Presiden.

Jokowi menambahkan jika seluruh ruas tol sudah selesai dengan panjang mencapai 40 kilometer dan gerbang tol 9 kilometer atau 12 menit dari Bandara Sam Ratulangi.

Baca Juga: Bosan Naik Motor? Berikut Daftar Sedan Bekas yang Harganya Dibawah Rp 50 Jutaan

"Bagi masyarakat yang melakukan perjalanan dari Manado ke Bitung atau sebaliknya dengan melalui jalan tol ini, waktu tempuhnya akan menjadi jauh lebih cepat," ujar Jokowi.

Jokowi juga menyebutkan jika sebelumnya waktu tempuh Manado ke Bitung selama 1,5 jam, kini lebih singkat yakni hanya setengah jam.

Menurut Jokowi, provinsi Sulawesi Utara memiliki banyak potensi ekonomi yang harus terus dikembangkan yakni sektor perikanan, pertanian, perkebunan, dan banyak destinasi pariwisati.

Baca Juga: Fasilitas Hotel Isolasi Pasien Tanpa Gejala Covid-19 Mulai Digunakan

Pengembangan sektor-sektor ini kata Jokowi sangat membutuhkan infrastruktur termasuk jalan tol.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat