kievskiy.org

3.055 Personel Polisi Siap Amankan Unjuk Rasa Terkait Pemilu 2024

Pengumuman Hasil Pemilu 2024 Hari Ini 20 Maret 2024? Hasil Pilpres 2024 Diumumkan Jam Berapa? 34 Provinsi Sah!
Pengumuman Hasil Pemilu 2024 Hari Ini 20 Maret 2024? Hasil Pilpres 2024 Diumumkan Jam Berapa? 34 Provinsi Sah! /Pikiran Rakyat Asep Bidin Rosidin

PIKIRAN RAKYAT - Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, mengumumkan bahwa pihak kepolisian telah menyiapkan 3.055 personel untuk mengamankan unjuk rasa terkait Pemilu 2024 di depan KPU RI dan DPR/MPR RI.

"Dalam rangka pengamanan aksi hari ini di KPU RI dan DPR RI, kami melibatkan 1.910 Personel di KPU RI dan 1.145 personel di DPR/MPR," ungkap Susatyo dalam konfirmasi di Jakarta pada Rabu 20 Maret 2024.

Susatyo menjelaskan bahwa rekayasa lalu lintas akan disesuaikan dengan kondisi lapangan. Apabila diperlukan, pengalihan arus lalu lintas akan dilakukan.

"Kami himbau warga yang akan melintas di depan KPU RI dan juga DPR RI untuk mencari jalan alternatif lainnya karena akan ada aksi penyampaian pendapat di depan gedung KPU RI dan DPR/MPR RI," tambahnya.

Kapolres juga mengingatkan kepada para peserta unjuk rasa untuk memperhatikan hak-hak warga yang sedang beraktivitas di sekitar kawasan tersebut.

Selain itu, Susatyo menegaskan kepada seluruh personel yang terlibat dalam pengamanan untuk selalu bertindak persuasif, tidak terprovokasi, mengedepankan negosiasi, dan memberikan pelayanan yang bersifat humanis kepada masyarakat.

Tuding Pemilu Dikendalikan

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menunggu KPU mengumumkan hasil pemilu, sebelum melayangkan gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK).

Hasto menegaskan timnya mampu membawa bukti-bukti valid terkait dugaan kecurangan pemilu yang dirancang untuk memenangkan paslon tertentu.

"Kita tunggu. Tapi dari yang tadi diungkapkan oleh para pakar IT, begitu banyak hal-hal yang secara sistematik didesain bagi kepentingan calon tertentu," kata Hasto di Sekretariat Barikade 98, Cikini, Jakarta Pusat, Senin, 18 Maret 2024.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat